Seafood Bandar Djakarta Cabang Cirebon, Restoran Pertama di Luar Jabodetabek

Cirebon,- Restoran Seafood Bandar Djakarta cabang Cirebon – Hj. Siti Farida R. resmi dibuka, Rabu (31/8/2022). Restoran yang terletak di Jalan Dr. Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon ini diresmikan langsung oleh Wali Kota Cirebon, Drs. Nashrudin Azis.

Restoran yang sudah berdiri sejak tahun 2001 ini sudah memiliki 4 cabang di Jabodetabek seperti outlet Ancol, Alam Sutera, Baywalk Pluit, dan Bekasi. Sedangkan Bandar Djakarta cabang Cirebon merupakan outlet kelima dan pertama di luar Jabodetabek.

Operasional Manager Bandar Djakarta Cabang Cirebon, Edi Gunawan mengatakan Restoran Bandar Djakarta Cirebon merupakan restoran seafood dengan konsep pasar ikan. Lanjut Edi, di sini menyediakan berbagai jenis seafood hidup dan segar dengan kualitas terbaik.

” Rumah makan Bandar Djakarta cabang Cirebon memiliki konsep pasar ikan yang menyediakan berbagai jenis seafood hidup dan segar. Konsumen dapat memilih sendiri dan menimbang langsung seafood yang dipilih,” ujar Edi di sela-sela grand opening.

BACA YUK:  Selama Bulan Ramadan Polresta Cirebon Giatkan Patroli Sahur, Ini Tujuannya

Menurut Edi, jenis menu yang ditawarkan Bandar Djakarta cabang Cirebon sangat bervariatif. Untuk menu rekomendasinya yaitu ikan dimasak Pepes Edan, Ikan Steam Nyonya, Ikan Bakar Cabe Ijo, Kepiting Bakar Ala Bandar dan masih banyak lainnya.

“Menu-menu kami bervariatif, jadi wajib dicoba ketika berkunjung ke Bandar Djakarta cabang Cirebon,” katanya.

Selain itu, Edi menjelaskan, Bandar Djakarta cabang Cirebon memiliki area indoor dan outdoor yang luas. Sehingga, memungkinkan untuk menampung tamu dalam jumlah banyak dan juga keluarga.

Tak hanya itu, Bandar Djakarta Cirebon dibangun 2 lantai dengan total kapasitas yang bisa menampung hingga 600 tempat duduk. Pada lantai 2, Bandar Djakarta cabang Cirebon memiliki hall yang berkapasitas hingga 300 tempat duduk.

BACA YUK:  Polres Cirebon Kota Siap Lakukan Pengamanan PSU di 5 TPS

“Demi memenuhi kebutuhan fasilitas pelanggan, di Bandar Djakarta cabang Cirebon memiliki ruang karaoke, ruang private, area makan luar/outdoor, dan juga saung lesehan, serta mushola yang bisa menampung hingga 50 orang. Kami juga memiliki taman yang asri dan nyaman untuk anak anak serta konsumen yang ingin menikmati suasana hijau,” ungkapnya.

Setiap Senin hingga Kamis, Bandar Djakarta cabang Cirebon memberikan penawaran menarik yaitu diskon 50 persen. Diskon ini untuk item pilihan tertentu.

Sementara itu, Wali Kota Cirebon, Drs. Nashrudin Azis mengucapkan terima kasih atas kepercayaan Bandar Djakarta yang telah berinvestasi di Kota Cirebon. Tentunya, lanjut Azis, dapat membuka peluang perekonomian Kota Cirebon.

BACA YUK:  Ketua Yayasan Siti Chodidjah Apresiasi Seminar Parenting "Anak Melawan, Orang Tua Menahan"

“Dengan hadirnya Bandar Djakarta di Kota Cirebon membuka peluang perekonomian Kota Cirebon akan meningkat. Jadi sudah kewajiban pemerintah daerah untuk memfasilitasi Bandar Djakarta bisa berkembang di Kota Cirebon,” ujar Azis.

Kepada pengusaha-pengusaha yang berinvestasi di Kota Cirebon, kata Azis, harus memiliki semangat. Kota Cirebon sebagai kota perdagangan dan jasa, khususnya wisata kuliner, membutuhkan para investor seperti Bandar Djakarta.

“Oleh karena itu, Pemerintah Kota Cirebon mengucapkan terima kasih dan selamat atas Grand Opening Bandar Djakarta cabang Cirebon. Semoga sukses dan terus berkembang,” harapnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *