Ratusan Pembalap Akan Ramaikan Event Road Race dan Gokart Di Kabupaten Cirebon

Cirebon, – Komplek Perkantoran Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon, Sumber bakal dibanjiri oleh para pembalap dari berbagai daerah dalam Event Road Race dan Gokart yang digelar pada Minggu 17 Maret 2019.
Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Cirebon, Hartono mengatakan, event Road Race yang diselenggarakan oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI) merupakan rangkaian menyambut HUT Kabupaten Cirebon ke -537 tahun.
Untuk persiapan mulai Jumat sore besok, akan dilakukan penataan yang akan digunakan rute lintasan sepanjang 1,5 kilometer akan mulai dilakukan.
“Kalau gokart penyelenggaranya adalah IMI. Berdasarkan pengamatan saya sudah oke. Jadi pada Jumat sore nanti sudah mulai penataan, Sabtu sudah akan ada latihan gokart dan road race dan pelaksanaan pada Minggu, 17 Maret 2019,” ujar H.Hartono
Untuk para peserta sampai saat ini sudah lebih dari 160 peserta yang berasal dari komunitas motor se Jawa Barat, DKI Jakarta, Banten dan Jawa Tengah telah terdaftar akan mengikuti event ini. (AC310)