Ramennya Indonesia Ala Ramen Cemen Cirebon

Cirebon, 21 Desember 2014,- Ceritanya Ramen, itulah kepanjangan dari kata Cemen dalam kuliner baru ‘Ramen Cemen’ yang resmi dibuka hari ini pukul 12 siang bertempat di Jl. Pemuda (depan Kodim) Kota Cirebon.

 

Sebuah kedai sederhana yang amat sangat nyaman dengan nuansa merah hitam serta hiasan unik dan furniture serba kayu yang membuat kesan adem itu sangat berbeda dengan ramen kebanyakan yang sudah tersebar di Kota Cirebon.

 

“Ramen cemen ini bisa disebut spesial dan sangat beda dari yang lainnya, karena kita 70 persen menggunakan bahan rempah-rempah asli dari Indonesia.” tutur Didit, selaku pengelola Ramen Cemen Bandung yang sengaja datang ke pembukaan Ramen Cemen Cirebon.

BACA YUK:  Jelang Buka Puasa, Kawasan Jalan Moh. Toha Kota Cirebon Semakin Dipadati Pengunjung

 

Menurut Devy, pengelola Ramen Cemen Cirebon, ia mengemas konsep tempat tersebut tak hanya untuk sekedar makan lalu pulang tetapi bisa untuk tempat nongkrong yang nyaman untuk muda mudi Cirebon, apalagi melihat lokasi yang strategis.

 

“Jadi kita disini ga cuma sedia ramen dengan berbagai toping yang berbeda, ada juga camilan ringan kaya pancake, lalu omlette dengan toping yang macem-macem juga.” lanjut Devy.

 

Bicara soal minuman terbaik yang Ramen Cemen suguhkan, Devy mengaku bahwa ‘Ice Tea jumbo’ akan menjadi best seller.

BACA YUK:  Usung Konsep Drive Thru, Alpuked.id Tawarkan Berbagai Varian Rasa

 

“Namanya aja udah jumbo, jadi emang ukurannya 500 ml sendiri itu ice tea.” pungkas Devy.

 

Dengan suguhan kuah yang berbeda dalam setiap jenis Ramen, Didit dan Devy yakin bahwa Ramen Cemen akan menggebrak kuliner baru di Cirebon. (AC530)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *