Puluhan anak TK Al-Irsyad Al-Islamiyyah Diajarkan Berbagi dan Bersosial 

Cirebon,- Dengan penuh antusias, puluhan anak TK Al-Irsyad Al-Islamiyyah Kota Cirebon menggelar Bakti Sosial dengan datang ke dua panti, Kamis (31/5/2018). Kedua panti tersebut yakni Panti Yauma, Jl. Pilang Raya dan Panti Siti Khodijah Az-Zahro, Kesambi.

Kepala TK Al-Irsyad Al-Islamiyyah, Nafisah S. Pd. mengatakan ini merupakan kegiatan tahunan yang diadakan setiap Ramadan. Tujuan diadakan kegiatan ini yaitu untuk mengajak anak-anak mencintai sesama dan belajar bersosial.

“Alhamdulillah. Hari ini kami mengadakan baksos ke dua lokasi dengan sumber dana dari wali murid dan para guru,” ujar Nafisah kepada About Cirebon.

BACA YUK:  At-Taqwa Center Kota Cirebon Kembali Hadiri Iftar Dinner di Kamboja

Bentuk bantuan yang terkumpul dibelikan berbagai kebutuhan seperti tas, peralatan kebersihan, sembako, dan juga donasi dalam bentuk uang. Anak-anak TK Al-Irsyad juga berkesempatan memberikan tas secara langsung kepada anak-anak panti, sehingga mereka bisa merasakan bahagianya berbagi kepada sesama.

Pihak sekolah dan juga wali murid berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat lebih bagi panti yang diberikan bantuan.

Sementara itu, kepala Panti Yauma Pilang, Amin mengatakan pihaknya berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh pihak TK Al-Irsyad.

BACA YUK:  Masjid Agung Sang Cipta Rasa, Konon Dibangun Hanya Satu Hari Satu Malam

“Terima kasih atas bantuannya. Ini semua sangat bermanfaat bagi anak-anak karena ada tas, yang dibutuhkan untuk masuk sekolah semester baru,” tutupnya. (AC560)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *