Polda Jawa Barat Siap Amankan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020

Cirebon,- Polda Jawa Barat siap mengamankan perayaan Natal 2019 dan tahun baru 2020. Pengamanan tersebut dengan sandi Operasi Lilin 2019.

Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol, Drs. Rudy Sufahriadi mengatakan jajaran Polda Jawa Barat siap mengamankan hari Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 mendatang.

“Kami siap mengamankan Natal 2019 dan Tahun Baru 2020. Semoga Natal dan Tahun Baru aman dan terkendali,” ujarnya usai menghadiri Syukuran HUT Polair ke-69 di Cirebon, Rabu (4/12/2019).

Lanjut Rudy, pihaknya akan melibatkan seluruh anggota untuk mengamankan natal. Anggota akan disebar di titik-titik keramaian.

BACA YUK:  Enam Perumahan di Kabupaten Cirebon Siap Serahkan PSU ke Pemda

“Kita pastikan semua anggota akan disebar di titik-titik keramaian, seperti gereja, tempat wisata, tol maupun non tol,” ungkapnya.

Terkait jumlah personil yang akan dilibatkan, kata Rudy, pihaknya akan melaksanakan Rapat Koordinasi lintas sektoral operasi lilin 2019 khusus natal dan tahun baru.

“Personil seluruhnya akan kita libatkan untuk pengamanan natal dan tahun baru. Pengamanan sesuai SOP yang biasa kita lakukan,” bebernya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Jawa Barat, Turnoyudhi menambahakan sasaran pengamanan Operasi Lilin 2019, yaitu operasi-operasi kemanusian, baik itu Harkamtibmas, pelayanan perlindungan bermasyarakat, maupun ada penegakan hukum.

BACA YUK:  ASN Pemdaprov Jawa Barat Diingatkan agar Tetap Netral

“Namun yang dikedepankan adalah misi kemanusiaan. Sasarannya tempat-tempat ibadah, tempat wisata, termasuk jalur. Karena mengingat antar natal dan tahun baru ini berdekatan dan libur bersama, makanya kita juga mengamankan jalur,” singkatnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *