PLN Peduli Serahkan Bantuan ke 10 Lokasi di wilayah PLN Area Cirebon 

Cirebon,- Bertempat di Kantor Area Cirebon, PLN melalui program PLN Peduli menyerahkan bantuan  kepada 10 penerima yang berasal dari Kota dan Kabupaten Cirebon serta Kabupaten Indramayu, Selasa, (22/5/2018). Program bantuan ini merupakan salah satu wujud kepedulian PLN terhadap konsumen yang merupakan stakeholder yang sangat penting.

10 penerima bantuan tersebut tediri dari 7 pembangunan sarana ibadah, 2 sarana dan prasarana umum, dan 1 bantuan penunjang sarana pendidikan.

Penyerahan 10 bantuan tersebut diserahkan oleh Manajer Komunikasi Hukum dan Administrasi PLN Distribusi Jawa Barat, Herry Zulkarnain dengan didampingi oleh Manajer Area PLN Area Cirebon Handoko, serta Deputi Manajer Komunikasi dan Bina Lingkungan, Iwan Ridwan.

BACA YUK:  Bupati Imron Sambut Baik Program PTSL di Kabupaten Cirebon Targetkan Selesaikan 40ribu Sertifikat

Pada kesempatan tersebut Herry Zulkarnain menyampaikan bertepatan di Bulan Ramadan pihaknya berharap bantuan ini menjadi wujud kepedulian PLN terhadap konsumen di wilayah kerja PLN, khususnya meningkatkan hubungan baik dengan stakeholders hingga ke masyarakat.

Sementara itu, Handoko, selaku Manajer Area Cirebon menambahkan bantuan ini dapat menjadi sebuah momentum yang tepat bagi manajemen PLN Cirebon untuk menjalin hubungan yang baik kepada pelanggan yang berada di sekitar wilayah bisnis PLN Area Cirebon.

Pada 2017 lalu, PLN Distribusi Jawa Barat telah menyalurkan Bantuan Bina Lingkungan dengan total bantuan Rp10.163.375.560 yang tersebar di seluruh wilayah kerja PLN di Jawa Barat. Wilayah kerja PLN Area Cirebon, pada tahun 2017, realisasi bantuan adalah sebesar Rp884.550.060 yang terbagi di wilayah Kota Cirebon sebesar Rp365.255.310, dan Kabupaten Indramayu Rp519.294.750. Sedangkan tahun 2018 rencana total bantuan adalah sebesar Rp573.375.000, dengan rincian bantuan untuk Kota Cirebon senilai Rp288.000.000, Kabupaten Cirebon Rp120.000.000, dan Kabupaten Indramayu Rp165.375.000.

BACA YUK:  Tahun Baru Imlek 2024, Grage Grand Business Hotel Cirebon Tawarkan Paket Menginap dan Makan Malam

“Diharapkan melalui bantuan yang telah diserahkan oleh PLN akan mampu memberikan dampak yang signifikan bagi kemajuan di seluruh wilayah bisnis PLN,” ungkap Deputi Manajer Komunikasi dan Bina Lingkungan, Iwan Ridwan.

Selain itu, kemajuan diharapkan terjadi di seluruh sektor di antaranya pendidikan, sarana dan prasarana umum, sarana ibadah, bantuan sosial kemasyarakatan, pelestarian alam, pengentasan kemiskinan, dan bantuan bencana alam.

Salah satu perwakilan penerima bantuan, Muhamad Yasin menyampaikan bantuan dari PLN ini sangat bermanfaat. “Ramadan ini kami harapkan akan dapat menjadi media bagi kami warga khususnya dalam meningkatkan kualitas rumah ibadah di wilayah kami,” ujarnya. (AC560)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *