Penggemar Koi Ikuti Kontes di Kota Cirebon, Hadirkan Juri Internasional

Cirebon,- Asosiasi Pecinta Koi Indonesia (APKI) dan Cirebon Koi Community (CKC) menggelar 1st Cirebon Koi Fest Walikota Cup 2023 Young Koi Show. Acara tersebut berlangsung selama 3 hari, mulai 17 – 19 Februari 2023 di Grage City Mall, Jalan Jend. A. Yani, Kota Cirebon.

Alek Chaerudin, Ketua Pelaksana Cirebon Koi Fest Walikota Cup 2023 mengatakan Cirebon Koi Fest 2023 kali ini ada 5 kelas kategori yang dilombakan, yakni kelas Gosanke, Melati, Anggrek, Cempaka, dan Kamboja. Dari 5 kategori, lanjut Alek, ada 22 jenis ikan Koi yang dilombakan.

“Yang dilombakan ada 5 kelas dengan total 22 jenis ikan. Untuk peserta kebanyakan dari seluruh Pulau Jawa dan ada juga ada yang dari Kalimantan. Bisa dibilang event kita ini nasional,” ujar Alek kepada About Cirebon.

Untuk juri dalam event ini, menurut Alek, terdapat 12 juri yang terdiri dari Juri Nasional dan Juri Internaional. Dari 12 juri tersebut, 9 juri nasional dari Asosiasi Pecinta Koi Indonesia, 3 juri Internasional.

BACA YUK:  Kapolres Cirebon Kota Kunjungi PPK Lemahwungkuk Pastikan Kelancaran Rekapitulasi Suara

“Kita ada 12 juri dalam even ini. 9 juri dari APKI, 2 juri dari Filipina, dan 1 juri dari Singapura. Untuk ikan yang dilombakan ada sekitar seribu ekor ikan,” ungkapnya.

Cirebon Koi Fes tahun 2023, kata Alek, merupakan yang pertama kali diselenggarakan. Yang melatarbelakangi diselenggarakannya event tersebut, menurutnya, karena semakin menggeliat nya pecinta dan penghobi Koi di Cirebon.

“Sekarang ini pecinta dan penghobi Koi di Cirebon semakin menggeliat. Jadi kami dari komunitas mencoba mengenalkan lebih jauh tentang kualitas ikan Koi. Sedangkan untuk anggota komunitas bisa lebih solid dan kompak,” jelasnya.

Pihaknya berharap Cirebon Koi Fest bisa menjadi agenda tahunan dari Cirebon Koi Community. Sehingga, bisa lebih mengenalkan kembali ikan Koi di wilayah Cirebon dan sekitarnya.

Sementara itu, Santoso, Ketua Umum APKI yang juga menjadi Ketua Juri di event Cirebon Koi Fest 2023 mengatakan dari sisi penjurian, ikan dilihat secara keseluruhan dari all beauty, kemudian dikupas satu persatu seperti body, kualitas kulit ikan, warna ikan, baru pola.

BACA YUK:  Peduli Kesejahteraan Masyarakat, FMIS Jabar Anugerahi Herman Khaeron

“Di event Cirebon ini, pertarungan iklannya sangat ketat, kualitasnya bedanya sangat tipis. Bahkan dari 12 juri yang terlibat banyak yang berbeda memilihnya, karena memang ikan-ikan Koi di event ini sangat bagus sekali,” ujarnya.

Pihaknya berharap dengan adanya event ini, Ikan Koi bisa menjadi industri. Karena, menurut Santoso, saat ini pemain Koi dan peternak Koi di Cirebon sangat banyak sekali. Dari event ini bisa membuat semangat para peternak di Cirebon khususnya, Jawa Barat pada umumnya.

“Yang harus dipahami bahwa, perputaran ikan yang ikut show itu paling banyak di Jawa Barat, salah satunya di Cirebon. Bahkan banyak juga pemain-pemain cukup berani di Cirebon,” pungkasnya.

BACA YUK:  Bupati Imron : Perpanjangan SIM dan Pembuatan SKCK Bisa Dilayani di Mal Pelayanan Publik Sumber

Selain itu, salah satu peserta terjauh asal Banjarmasin, Dwi Kurniawan mengaku event yang baru pertama diselenggarakan ini eforianyanya sangat besar. Cirebon, kata Dwi, salah satu kota yang ,memiliki daya tarik di pantai utara.

“Kami dari Kalimantan datang untuk meramaikan event ini dan juga untuk meningkatkan per-Koi-an nasional,” ujarnya.

Dwi yang sudah mengikuti kontes ikan Koi dari tahun 2010 ini membawa sekitar 25 ikan Koi untuk event di Kota Cirebon. Dari 25 ikan tersebut dilombakan di seluruh kategori.

Dwi berharap event ini tidak berhenti sampai di sini, harus bisa ada kegiatan yang kedua sampai seterusnya. Dan per-Koi-an di Cirebon bisa lebih maju, pemerintah daerah lebih merangkul kembali.

“Ketika pemerintah mendukung, bisa mendukung program-program yang dimiliki Dinas terkait, karena bukan menyangkut komunitas saja tetapi menyangkut perikanan secara umum,” tandasnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *