Pasien Covid-19 dengan Penyakit Penyerta di Kabupaten Cirebon Meninggal Dunia

Cirebon,- Satu orang pasien terkonfirmasi Positif Covid-19 di Kabupaten Cirebon meninggal dunia. Pasien yang meninggal merupakan pasien kasus ke-15 di Kabupaten Cirebon

Dengan adanya penambahan kasus satu orang meninggal dunia, sehingga dari total 18 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Cirebon, 3 orang diantaranya meninggal dunia, 9 orang sembuh, dan 6 orang masih perawatan.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Cirebon, Nanang Ruhyana mengatakan kasus pasien terkonfirmasi covid-19 yang meninggal dunia merupakan pasien ke 15 dan akibat penyakit penyerta yang dialami pasien tersebut.

BACA YUK:  Selama Bulan Ramadan Polresta Cirebon Giatkan Patroli Sahur, Ini Tujuannya

“Pasien kasus Covid-19 ke 15 meninggal dunia akibat penyerta penyerta yang dialami pasien. Penyakit Komorbid,” ujar Nanang, Senin (15/6/2020).

Baca yuk: Kasus Terkonfirmasi Positif Covid-19 di Kabupaten Cirebon Bertambah 2 Orang

Lanjut Nanang, pasien berjenis kelamin perempuan berusia 46 tahun yang meninggal dunia tersebut sempat dilakukan perawatan insentif.

“Sempat dirawat intensif beberapa hari. Sebelumnya menjadi pasien positif, pasien tersebut merupakan pasien dalam pengawasan (PDP) di salah satu rumah sakit,” ungkapnya.

“Setelah itu, kami lakukan swab dan hasil pasien tersebut tercatat sebagai pasien kasus Covid-19 ke-15 di Kabupaten Cirebon,” tambahnya.

BACA YUK:  Jadwal Bioskop Cirebon 28 Januari 2024, Ada Film Romantis Hingga Horor Aksi Terbaru

Meninggalnya pasien positif covid-19 ke 15 ini, kata Nanang, diakibatkan oleh penyakit penyerta yang dialaminya, sehingga kondisi pasien tersebut menurun.

“Kondisi pasien ini menurun karena penyakit penyerta yang dialaminya dan meninggal dunia,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *