NEWS Berkiprah di Forum Housekeeper Community Bali

Bali,- Hingga saat ini Bali merupakan destinasi wisata favorit di Indonesia bagi
wisatawan manca negara, walaupun angka kunjungan pada tahun 2017 sempat mengalami penurunan akibat aktifitas vulkanik yang meningkat dari Gunung Agung, namun secara bertahap pada awal tahun 2018 ini tingginya kunjungan wisatawan cenderung meningkat kembali.

Menurut Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto dalam keterangan persnya yang
dirilis di Jakarta pada 1 Maret 2018 kunjungan wisatawan ke Bali secara month to month mengalami kenaikan 11,55 % dan Bali memegang hampir 40 % wisatawan yang datang ke Indonesia. Dengan demikian potensi Bali sebagai daerah kunjungan wisata dunia masih cukup diperhitungkan. Bahkan pada tahun 2018 ini Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali AA
Yuniartha Putra menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara sebanyak 6,5 juta turis atau naik 14,04 % jika dibandingkan tahun 2017 yang mencapai 5,7 juta turis. Oleh karena itu perkembangan ini menjadi suatu hal yang positif bagi pelaku industri pariwisata maupun pendukungnya.

BACA YUK:  Pj Wali Kota Minta Perumda Air Minum Tirta Giri Nata Fokus terhadap Penurunan Tingkat Kehilangan Air

Salah satu industri pendukung pariwisata yang akan terimbas positif oleh
meningkatnya angka kunjungan wisatawan ke berbagai daerah di Nusantara adalah produk amenities seperti slipper yang diproduksi oleh CV. Nuansa Elok Wira Semesta dari kawasan Plumbon Kabupaten Cirebon.

Seolah membaca peluang tersebut sebagai produsen slipper perusahaan ini terlihat cukup agresif untuk melakukan penetrasi dalam memantapkan eksistensinya. Salah satunya adalah dengan menetapkan daerah-daerah kunjungan wisata di Indonesia sebagai fokus bisnis yang digarap secara serius seperti halnya Provinsi Bali.

Bak gayung bersambut nampaknya harapan tersebut memperolehtanggapan positif dari  hotel-hotel dan villa di Bali. Pada tanggal 7 April 2018 NEWS berkesempatan hadir memenuhi undangan dan tampil menjadi salah satu pembicara pada Forum Housekeeper Community Bali yang diselenggarakan di Hotel Quest San Mahendradata Denpasar.

BACA YUK:  Kapolres Cirebon Kota Laksanakan Survey Jalur Persiapan Operasi Ketupat Lodaya 2024

Acara yang diinisiasi oleh komunitas hotel yang dipimpin oleh Nyoman Bagiartha ini
mengambil tema “Housekeeping Smart Management”, diikuti oleh 225
peserta dari berbagai hotel, villa serta pelaku industri pariwisata di Bali dan
memperoleh liputan positif dari berbagai media.

Tampil sebagai pembicara utama I Wayan Darmawan dari Kawinawa Hospitality yang menyampaikan tentang strategi dan peningkatan kemampuan housekeeper secara profesional. Dalam kesempatan tersebut Ardi Rosidin selaku Sales Manager memaparkan tentang keinginan NEWS untuk bisa berpartisipasi dalam mendukung pariwisata di Bali melalui pengadaan slipper berkualitas dengan harga kompetitif. Dari kemampuan produksi sebesar 5,4 juta pasang slipper per tahun pada saat ini baru 9,3 % hasil produksinya yang bisa diserap ke Bali.

Melalui forum ini diharapkan pada tahun 2018 daya serap hotel-hotel dan villa di Bali terhadap produksi NEWS dapat meningkat hingga 30 %. Kemampuan tenaga kerja dan
peralatan yang digunakan serta dukungan kerjasama dengan beberapa perusahaan ekspedisi yang handal selama ini layak menjadi prioritas bagi hotel maupun villa-villa di Bali dalam memilih NEWS sebagai partner pengadaan slipper.

BACA YUK:  Kerja Sama dengan Cirebon Tiket, Sociamedic Clinic Berikan Harga Spesial Treatment Hemat

Menurut Ardi Rosidin “Keikutsertaan NEWS pada Forum Housekeeper Community Bali ini memberikan semacam kepercayaan diri yang semakin kuat bagi perusahaan yang pada April 2018 ini memasuki usia 17 tahun untuk meningkatkan kemampuan dan jangkauan secara lebih luas, karena slipper produksi NEWS ternyata memperoleh respon positif dari kalangan hotel di Bali”.

Semoga pelaku usaha dari Cirebon yang memiliki slogan “Mantap melangkah dan Prima Melayani” ini kian bersinar kiprahnya dalam mendukung kemajuan industri pariwisata di Indonesia. (AC400/rilis)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *