MLD Spot Stage Bus Jazz 2019 Kembali Sapa Pencinta Jazz di Cirebon

Cirebon,- MLD Spot Stage Bus Jazz Tour 2019 kembali menyambangi Kota Cirebon. Acara yang sudah diselenggarakan sejak tahun 2015 ini berlangsung di halaman parkir CSB Mall, Jalan Dr. Cipto Mangunkusumo, Kota Cirebon, Minggu (25/8/2019).

Event yang dinanti-nanti oleh para pencinta musik Jazz ini dimeriahkan oleh band-band Jazz asal Cirebon dan juga band Jazz Nasional.

1. Cirebon Kota Kedelapan

Perwakilan MLD Spot Jawa Barat, Andri Yuliandri mengatakan event Stage Bus Jazz sudah diselenggarakan sejak tanggal 27 Juli sampai 6 Oktober 2019 dan dilaksanakan di 17 kota di Indoensia.

BACA YUK:  Inilah Jadwal Penukaran Uang Rupiah di Wilayah Kantor Bank Indonesia Cirebon

“Untuk Kota Cirebon sendiri merupakan kota ke delapan disinggahi Stage Bus Jazz tahun 2019,” ujar Andri, Minggu (25/8/2019).

Baca Yuk: Ini Alasan MLD Spot Selalu Pilih Cirebon untuk Acara Stage Bus Jazz

Lanjut Andri, sebelum diselanggarakan di Cirebon, Stage Bus Jazz sudah singgah di kota Surabaya, Malang, Jember, Yogyakarta, Semarang, Solo, dan Purwokerto.

“Artis nasional yang memeriahkan acara Stage Bus Jazz di Cirebon ada Petra Sihombing, Tashoora dan The Overtunes,” terangnya.

2. Konsep Acara Stage Bus Jazz 2019

Petra Sihombing, dalam acara MLD Spot Stage Bus Jazz Tour 2019.

Andri menjelaskan, konsep pada gelaran Stage Bus Jazz 2019 yakni pertunjukan yang diselenggarakan di atas bus.

BACA YUK:  Kerja Sama dengan Cirebon Tiket, Sociamedic Clinic Berikan Harga Spesial Treatment Hemat

Baca Yuk: Choy Miracle Magician asal Cirebon Ikut Hibur Penonton Stage Bus Jazz Tour 2018

“Dan menariknya, konsep acaranya juga berbeda dengan acara-acara musik lainnya. Penonton bisa dekat dan berinterkasi dengan para musisi Jazz,” jelasnya.

Apalagi, kata Andri, event Stage Bus Jazz tahun 2019 ini sangat berbeda, berbagai dekorasi dan instalasi menarik yang bisa dijadikan tempat untuk berfoto-foto.

“Ditambah lagi disuguhkan dengan game-game seru dan aneka kuliner,” bebernya.

“PokoKnya Stage Bus Jazz tahun 2019 ini sangat inovasi dan menghadirkan hal-hal baru. Semoga, kedepan selalu memberikan inovasi-inovasi luar biasa,” tutupnya. (AC212).

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *