Masjid Bodelor Plumbon Sembelih Hewan Kurban 27 Sapi dan 82 Kambing

Cirebon, 15 Oktober 2013 – Selepas melaksanakan Sholat Idul Adha, umat Islam melaksanakan penyembelihan hewan kurban baik sapi maupun kambing sebagai ketaatan terhadap ajaran Allah SWT.

 

Di Masjid Mu’tamarul Huda Desa Bodelor Kecamatan Plumbon Kabupaten Cirebon, panitia menerima sebanyak 27 sapi, 68 kambing ditambah 14 ekor kambing dari tajug (red. Mushola).

Menurut Surono, Ketua Panitia Hewan Kurban mengatakan pelaksanaan kegiatan kurban dipusatkan di depan Kantor Kepala Desa Bodelor yang berdampingan dengan Masjid Mutamarul Huda.

BACA YUK:  Selama Februari 2024, Satresnarkoba Polresta Cirebon Ungkap 10 Kasus Sabu-sabu, Ganja, hingga Obat Keras Terbatas

 

“Kami ucapkan terima kasih kepada warga yang telah memberikan amanah untuk mengelola hewan kurban dan juga kepada seluruh warga yang telah membantu kelancaran acara ini,” ujar Surono.

Tampak dari pantauan About Cirebon di lokasi, warga bergotong royong mulai dari penyembelihan, pemotongan dan persiapan untuk melakukan pendistribusian.

 

Ketua DKM Masjid Mu’tamarul Huda, H. Solihin mengemukakan bahwa pengelolaan hewan kurban berjalan dengan system yang baik sehingga seluruh warga Bodelor semuanya bersatu mempercayakan hewan kurbannya di masjid ini. Begitu juga, setiap Kepala keluarga akan mendapatkan daging hewan kurban sesuai dengan jumlah anggota keluarganya masing-masing.

BACA YUK:  Reses Masa Persidangan I 2024, Agung Supirno Terima Aspirasi Pembangunan Hingga Pendidikan

 

 

“ Acara ini bisa mempererat silaturahmi antar warga,” pungkas H. Solihin.

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *