Martabak Apin Kembangkan Sayap dengan Membuka Coffee Shop

Cirebon, 5 Maret 2017,- Martabak Apin yang berlokasi di Jalan Tentara Pelajar, Kota Cirebon, terus berinovasi dengan mengembangkan usaha di tengah maraknya industri kuliner di Kota Cirebon.

Martabak Apin kini mengembangkan sayapnya dengan membuka Coffee Shop dengan nama Apin Martabak & Café. Dengan konsep industrial, Apin Martabak & Café menyajikan berbagai pilihan menu coffee.

Diki, pemilik Apin Martabak & Café mengatakan, kami menyajikan ragam minuman kopi dari nusantara, seperti Sunda Gulali, Tolu Batak, Gunung Halu, dan masih banyak pilihan menu lainnya.

BACA YUK:  Arus Balik di Pantura Kota Cirebon Masih Ramai, Sudah Melintas 55% Menuju Jakarta

Beberapa menu kopi yang tersedia seperti Espresso, Cappucino, Cafe Latte dan juga Manual Brewing dengan V60. Metode brewing lainnya perlahan akan hadir dengan varian penyajian kopi yang tentunya menghasilkan cita rasa berbeda-beda.

“Selain coffee, Apin Martabak & Café menyuguhkan aneka cemilan, aneka mie, soup, spagethi, steak dan makanan seperti ayam bakar paniki, chicken kungpau, chicken blackpaper, chicken BBQ, chicken cabe pedas dan masih bayak lagi,” ujarnya kepada About Cirebon, Sabtu (04/03/2017).

Dengan harga yang sangat terjangkau, untuk menu coffee dan makanan yang ditawarkan dengan harga mulai dari Rp. 10 ribu. Pengunjung juga bisa menikmati pilihan menu martabak Apin dan disediakan fasilitas Wi-Fi  yang dapat digunakan secara gratis oleh pengunjung yang datang.

BACA YUK:  CSB Mall Ajak 100 Anak Yatim Bermain, Berbelanja, dan Buka Puasa Bersama

Masih masa soft opening, untuk minuman baru menyediakan menu coffee saja, sedangkan menu makanan di Apin Martabak & Café baru bisa dipesan bulan depan. Selain itu, Apin Martabak & Café memberikan promo menarik untuk pengujung yang datang bisa menikmati menu coffee secara gratis selama dua hari ditanggal 4 dan 5 Maret 2017. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *