Mantan Ketua DPRD Kota Cirebon Affiati Resmi Gabung Partai Nasdem

Cirebon,- Setelah mengundurkan diri dari Partai Gerindra, mantan Ketua DPRD Kota Cirebon Affiati resmi bergabung dengan Partai Nasdem, Selasa (9/5/2023). Affiati didampingi suaminya H. Zaenal Mutaqin (HZM) tiba di Kantor DPD Partai Nasdem Kota Cirebon, Jalan Katiasa sekitar pukul 13.30 WIB.

Kedatangannya tersebut disambut langsung oleh Ketua DPD Partai Nasdem Kota Cirebon Hj. Eti Herawati bersama Sekretaris Partai Nasdem Kota Cirebon Harry Saputra Gani (HSG) dan Ketua Bapilu Partai Nasdem Kota Cirebon Muhammad Novel.

Ketua DPD Partai Nasdem Kota Cirebon, Hj. Eti Herawati mengucapkan terima kasih dan selamat datang kepada Affiati di Kantor DPD Partai Nasdem Kota Cirebon. Partai Nasdem Kota Cirebon, lanjut Eti, kedatangan keluarga baru.

BACA YUK:  Semarakkan Isra Miraj, PT KAI Daop 3 Berikan Souvenir untuk Penumpang Cilik yang Hafal Surat Al-Quran

“Pada Pileg 2024 ada beberapa wajah baru, salah satunya adalah Ibu Affiati yang pada hari ini resmi mendaftar di DPD Nasdem Kota Cirebon,” ujar Eti.

Tentunya, kata Eti, untuk bersama-sama berjuang untuk sebuah perubahan di Kota Cirebon. Pihaknya juga berharap target-target Partai Nasdem Kota Cirebon terlampaui pada Pileg 2024 mendatang.

“Keberhasilan di Pileg besok tentu tidak bisa bekerja sendiri, tanpa kerja sama seluruh bacaleg yang ada. Jadi saya mengaturkan terima kasih dan selamat datang Ibu Affiati dan mudah-mudahan ini bisa menjadi semangat kita untuk DPD Nasdem Kota Cirebon jelang Pileg 2024,” harapnya.

BACA YUK:  Puluhan Awak Perkeretaapian di Daop 3 Cirebon Dites Urine

Sementara itu, Affiati merasa bersyukur bisa berada di tempat ini, yang mudah-mudahan menjadi harapan masa depannya. Namun, lanjut Affiati, buka yang kemarin tidak ada harapan masa depan, namun yang saat ini lebih baik dari yang kemarin.

“Memang hari ini saya datang ke DPD Nasdem Kota Cirebon dengan niatan diri untuk mendaftar sebagai Bacaleg dari Partai Nasdem Kota Cirebon untuk DPRD Kota Cirebon. Mudah-mudahan langkah yang saya ambil ini, langkah yang tepat dan diridoi Allah SWT, sehingga apa yang menjadi cita-cita saya tentunya menjadi anggota dewan yang dibutuhkan masyarakat untuk membangun Kota Cirebon, pada umumnya untuk Dapil Kesambi,” ujarnya.

BACA YUK:  Pasca Banjir, Polresta Cirebon Terjunkan Personil Bantu Warga Bersihkan Lumpur

Affiati berharap, dengan hadirnya di Partai Nasdem Kota Cirebon menambah keberhasilan Partai Nasdem kedepannya. Dan juga bisa diterima dan bisa menjadi satu keluarga yang solid, serta bersama-sama membangun Partai Nasdem.

“Mudah-mudahan apa yang saya raih di tahun 2019 bisa terulang kembali di 2024. Sehingga, Partai Nasdem bisa menjadi pemenang di Kota Cirebon. Saya mundur dari partai sebelumnya untuk melangka 10 langkah ke depan,” pungkasnya. (HSY)

Sekedar informasi, pada Senin (8/5/2023) kemarin, Affiati telah resmi mengundurkan diri dari Partai Gerinda. Affiati menyerahkan langsung surat pengunduran dirinya kepada Ketua DPC Partai Gerinda Kota Cirebon. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *