KPU Kota Cirebon Mulai Distribusikan Logistik Pemilu 2024 ke PPK

Cirebon,- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Cirebon mulai mendistribusikan logistik Pemilu dari gudang logistik menuju Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Kamis (8/2/2024).

Pendistribusian logistik Pemilu 2024 dari gudang logistik KPU ke PPK ditargetkan selesai pada 10 Februari 2024.

Koordinator Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM (Sosdiklih, Parmas dan SDM) KPU Kota Cirebon, Hasan Basri, SH mengatakan mulai hari ini KPU Kota Cirebon mulai melakukan pendistribusian logistik Pemilu 2024 dari gudang logistik menuju PPK se-Kota Cirebon.

BACA YUK:  KPU Kota Cirebon Masih Kaji Rekomendasi Pemungutan Suara Ulang di 5 TPS

Pendistribusian logistik Pemilu, lanjut Hasan, mengerahkan empat mobil truk untuk mengangkut logistik Pemilu 2024.

“Hari ini KPU Kota Cirebon mulai mendistribusikan logistik kotak suara dan bilik. Untuk kotak suara yang didistribusikan baru kotak suara untuk DPR RI, DPD, dan DPRD Provinsi,” ujar Hasan saat ditemui About Cirebon di Gudang Logistik KPU Kota Cirebon.

“Sedangkan untuk kotak suara DPRD Kota Cirebon dan kotak suara Presiden dan Wakil Presiden itu nanti. Saat ini kita masih melakukan pengepakan dan besok akan selesai,” sambungnya.

BACA YUK:  CSB Mall Ajak 100 Anak Yatim Bermain, Berbelanja, dan Buka Puasa Bersama

Pendistribusian logistik Pemilu 2024 ini, kata Hasan, memiliki jangka waktu sampai tanggal 10 Februari 2024. Sampai tanggal tersebut, seluruh PPK di Kota Cirebon dipastikan sudah terdistribusikan 5 jenis surat suara.

“Pendistribusian logistik dari gudang KPU ke PPK selesai pada tanggal 10 Februari 2024. Selanjutnya, untuk pendistribusian dari PPK ke PPS (Panitia Pemungutan Suara) Kelurahan pada tanggal 12 Februari 2024 dan akan diteruskan ke masing-masing TPS (tempat pemungutan suara) sampai H-1,” pungkasnya. (HSY)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *