Komunitas CBW Gelar Rangkaian Acara Menggendong, Dalam Perayaan International Babywearing Week

CIREBON, – Dalam rangka merayakan International Babywering Week, komunitas menggendong, Cirebon Babywearers (CBW) mengadakan serangkaian kegiatan menarik selama oktober. Acara puncaknya yakni Kopdar di Gedung Negara Cirebon pada Minggu, (30/10/2022).

Ketua Admin CBW, Nurul Aulia mengatakan, rangkaian acara ini meliputi challange gendongan, IG live bersama brand gendongan ternama, dan juga kopdar dengan acara sharing ilmu gendongan..

“Pertama, rangkaian acara International Babywearing Week ini diawali dengan adanya Video Challenge di Instagram. Challenge ini telah kami adakan sejak tanggal 12-23 oktober 2022. Peserta challenge merupakan emak-emak member dan non member,” tuturnya.

BACA YUK:  Kapolres Cirebon Kota Imbau Masyarakat yang Lakukan Mudik Untuk Lapor ke RT/RW Setempat

Kegiatan ini, lanjut Nurul, disetiap tahunnya selalu di adakan, dan disambut antusias. Tujuannya, dengan adanya challenge ini, berharap emak-emak bisa semakin mahir menggunakan gendongan, dan sebagai ajang promosi komunitas serta menyerbarkan manfaat ke masyarakat luas tentang menggendong itu mudah dan menyenangkan.

Ketentuan yang diadakan utntuk mengikuti challenge ini, para peserta diwajibkan menggunakan sound reels IG “Ayo Gendong” milik Babywearing Consultant (BWC) Thiva Lathifa, sambari beraktivitas ala emak-emak. Semisal menggendong sambil menyapu, menyiram tanaman, menjemur pakaian, dan lainnya.

BACA YUK:  Gara-gara Baliho Abah Qomar, Banyak Warga Ikut Komentar

Dipilih 3 pemenang terbaik, dan 1 juara favorit dengan melihat jumlah like di postingan challenge tersebut.

Nurul menambahkan rangkaian kegiatan lainnya yakni berupa Live Instagram bersama Brand Gendongan, Bayiku.id. Pada kesempatan tersebut, CBW mendapatkan kesempatan memperomosikan komunitas secara lebih luas.

Dan, untuk rangkaian event puncak International Babywearing Week yakni Kopi Darat (Kopdar) bersama emak-emak member. Lebih dari 50 orang member hadir memeriahkan acara tersebut.

“Di kopdar ini selain temu kangen, kami juga adakan challenge gendong dan edukasi secara langsung tentang macam-macam gendongan,” tambahnya.

BACA YUK:  Polres Cirebon Kota Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas Saat Bulan Ramadan

Nurul berharap kekompakkan emak-emak CBW bisa terus terjalin. Dia juga menyampaikan terimakasih banyak atas antusias member, dan kekompakkan tim admin Aurora, sehingga acara berjalan dengan lancar.

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *