Kodim 0614 Kota Cirebon Amankan Seratusan Orang yang Hendak Beli Obat-obatan

Cirebon,- Sebanyak 103 pemakai obat-obatan farmasi tanpa ijin edar, diamankan aparat TNI dari Kodim 0614 Kota Cirebon, Senin (20/4/2020) siang.

Pemakai obat-obatan tersebut diamankan saat hendak melakukan transaksi di sebuah warung di Jalan Jendral Sudirman, Kota Cirebon.

Dalam penangkapannya, ratusan pemakai tersebut tak dapat berkutik. Mereka hanya pasrah ketika diangkut menggunakan mobil truk milik TNI ke Makodim 0614 Jalan Pemuda Kota Cirebon.

Dandim 0614, Letkol INF. Herry Indriyanto mengatakan bahwa pagi tadi secara kebetulan dan tidak sengaja, dari staf intelejen kami menggerebek tempat penjualan yang disinyalir obat-obatan terlarang di wilayah Jalan Jend. Sudirman, Kota Cirebon.

BACA YUK:  Hadir dengan Fasilitas Lengkap, BPC HIPMI Kota Cirebon dan Dishub Jabar Buka Posko Mudik

” Disitu kurang lebih diamankan ada 103 orang yang hendak membeli. Mayoritas adalah anak-anak muda,” ujarnya saat ditemui About Cirebon di Kodim 0614 Kota Cirebon.

Pihaknya sangat prihatin atas kejadian ini, pada saat situasi Pandemi virus Corona atau Covid-19, dimanfaatkan sebagian orang ini untuk mencari celah.

” Aparat sedang sibuk menangani Covid-19, mereka mencari celah untuk membeli ataupun mengedarkan obat-obatan terlarang ini,” ungkapnya.

Menurut Dandim, penjual obat-obatan ini berhasil lolos ketika digrebek, tapi orang yang hendak membeli terjaring kurang lebih 103 orang.

BACA YUK:  TP Ditangkap Polresta Cirebon Saat Edarkan OKT Tanpa Izin Resmi

“Dari 103 orang ini akan kita pilah dan data, mulai dari tingkat keterlibatan dalam kasus ini. Nanti akan kita lakukan pembinaan dan yang dibawah umur akan di kembalikan kepada orang tuanya,” jelasnya.

“Untuk barang bukti obat-obatan yang kita dapat merupakan obat kategori B,” tambahnya.

Pantauan About Cirebon, 103 orang yang diamankan di Makodim 0614 Kota Cirebon ini langsung diberi hukuman dengan menjeburkan kedalam kolam dan dijemur di halaman Makodim.

Dandim menegaskan bahwa, mereka yang ditangkap ini hendak membeli obat-obatan di sebuah tempat yang di curigai bukan apotik dan bukan agen penjual obat berijin.

BACA YUK:  Kerja Sama dengan Cirebon Tiket, Sociamedic Clinic Berikan Harga Spesial Treatment Hemat

“Saat ini sedang kita dalami, tapi menurut kami penjualan ini sudah cukup lama. Karena dilihat dari peminat atau konsumennya yang kita tangkap lebih dari seratus,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *