Kenalkan Rasa Khas Klaten, Sop Ayam Bu Ninuk Hadir di Cirebon

Cirebon,- Kuah bening memang ciri khas Sop Ayam khas Klaten Jawa Tengah. Kuah beningnya segar dipadukan dengan ayam yang sudah direbus dan dipotong sesuai dengan jenisnya, ada daging, ati ampela, uritan atau jeroan, ceker, hingga kepala.

Kuliner yang satu ini memang sudah menjadi ciri khas Klaten Jawa Tengah. Namun, bila ingin menikmati kuliner ini tidak perlu jauh-jauh ke Klaten. Pasalnya, Sop Ayam Bu Ninuk khas Klaten kini hadir di Kota Cirebon.

Lokasi Sop Ayam Bu Ninuk Klaten berada di jalan Pangeran Drajat No. 19, Kota Cirebon. Rumah makan ini merupakan cabang yang pertama dan baru mengembangkan bisnis kuliner di Kota Cirebon.

BACA YUK:  Perayaan Tahun Baru Imlek 2024 di Jawa Barat Aman dan Kondusif

Widyo Tri Wibowo, pemilik Sop Ayam Bu Ninuk Klaten mengatakan, awalnya Sop Ayam Bu Ninuk sudah buka di Klaten kurang lebih 20 tahun dengan warung kecil-kecilan saja.

“Bu Ninuk sendiri merupakan nama mertua saya karena saya sudah tinggal lama di Cirebon maka ingin mencoba bisnis kuliner ini,” ujarnya kepada About Cirebon, Kamis (12/4/2018).

Kata Tri, yang membedakan Sop Ayam pada umumnya adalah dari kuahnya yang bening dan rasanya yang khas dari Klaten. Kemudian, untuk pilihan isinya sendiri bermacam-macam. Ada daging paha ayam, sayap, ceker, kulit, ati, ampela, hingga kepala.

Menu Sop Ayam

“Untuk harga satu porsi sop biasa, kami bandrol hanya Rp. 8 ribu, sudah termasuk dengan nasi,” katanya.

BACA YUK:  Mantan Wali Kota Cirebon, Nashrudin Azis Nyatakan Sikap Setia Kepada PDI Perjuangan

Lanjut dia, selain sop biasa ada juga sop pisah daging, pisah kulit, dan lainnya. Untuk menikmati sop ayam ini bisa dipadukan dengan sate telur puyuh atau bisa juga dengan gorengan.

Jam buka Sop Ayam Bu Ninuk dari 07.00 pagi sampai dengan habis.

Tri berencana, bila berkembang ke depannya tidak menutup kemungkinan untuk membuka cabang-cabang di kota lain. “Tapi, untuk saat ini baru di Kota Cirebon saja dulu,” jelasnya.

‘Mudah-mudahan, dengan dibukanya Sop Ayam Bu Ninuk ini bisa mengenalkan Sop Ayam khas Klaten kepada masyarakat Cirebon dan bisa diterima” harapnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *