Kejurnas 2017, Tim Basket KU-18 Jabar Putra dan Putri Lolos ke Final

Cirebon, 21 Januari 2017,- Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Bola Basket Kelompok Umur (KU) 18 yang berlangsung di GMC Arena Cirebon sudah berlangsung sejak tanggal 16 hingga 22 Januari 2017.

Kejurnas Bola Basket KU-18 diikuti oleh 9 provinsi yang diantaranya 8 peserta putri dan 8 peserta putra saat ini sudah memasuki babak semifinal pada Sabtu (21/01/2017). Tim Putri Jawa Barat yang melawan DKI Jakarta lolos ke babak final dengan skor akhir 54 – 51 point.

Tim tuan rumah Putra Jawa Barat yang melawan DKI Jakarta pun lolos menuju Final dengan pertandingan yang sangat sengit. Dari mulai quarter pertama hingga quarter akhir Jawa Barat terus memimpin.

BACA YUK:  1.026 Petugas PTPS se-Kota Cirebon Resmi Dilantik, Ini Tugasnya

Pada quarter pertama dengan skor 24 – 17, kemudian di quarter kedua 58 – 34, quarter ketiga dengan skor 77 – 63, dan di quarter terakhir Jawa Barat lolos ke Final dengan skor akhir 100 – 78.

Pelatih tim Jawa Barat, Tri Adnaya Adiloka mengatakan, perjuangan anak-anak Tim Jabar tinggal satu langka lagi mohon dukungannya untuk masyarakat Jabar agar Jabar bisa memenangkan Kejurnas tahun 2017.

Ia pun menuturkan, kunci kemenang hari ini, tim Jabar bermain tenang, walau sempat di quarter ketiga terjadi masalah, tetapi semua pemain bisa teratasi hingga masuk ke quarter terakhir.

BACA YUK:  Malaysia Travel Showcase 2024 Digelar di Kota Cirebon, Tawarkan Paket Liburan ke Malaysia

“Untuk pertandingan final besok, kita harus koreksi lagi dari permainan yang tadi, mulai dari dinamkinya kita proses, dan mudah-mudahan besok kita bisa menampilkan permainan terbaik,” ujarnya kepada About Cirebon, Sabtu (21/01/2017).

Menurut Pelatih Jabar yang merupakan mantan pemain Timnas, DKI Jakarta sudah mengeluarkan permainan terbaiknya melawan Jabar, walaupun sempat tertingal jauh di quarter kedua dan ketiga, tetapi tidak lepas daya juangnya.

“Saya sangat mengapresiasi tim Putra DKI Jakarta, dan kami terima kasih untuk masyarakat Jawa Barat yang telah mendukung tim Jabar hingga lolos ke babak final besok,” pungkasnya.

BACA YUK:  Diskominfo Jabar Perkuat Literasi Digital untuk Antisipasi Perang Siber di Media Sosial

Pada pertandingan semifinal kedua putra antara Jawa Tengah melawan Bangka Belitung, Jawa Tengah unggul dengan skor 81 – 61 atas Bangka Belitung. Artinya, Jawa Barat akan bertemu Jawa Tengah di Final Kejurnas 2017 besok (22/01). (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *