Keberangkatan dan Kedatangan Kereta Api Kini Sudah Normal Kembali

Cirebon,- Jalur utara kereta api di wilayah Tanjung Losari maupun jalur selatan Ciledug – Ketanggungan, kini sudah bisa dilewati keduanya.

“Jalur tersebut sudah bisa dilalui sejak kemarin (25/2/2018) siang, sudah dinyatakan normal,” ujar Krisbiantoro, Manager Humas Daop 3 Cirebon, kepada About Cirebon, Senin (26/2/2018).

Lanjut dia, dari segi kedatangan maupun keberangkatan sudah banyak kereta api yang tepat waktu.

“Hingga saat ini, untuk wilayah lintas selatan, jalur Hulu (Arah Jakarta menuju Jawa) dan jalur Hilir (arah Jawa menuju Jakarta) sudah bisa dilalui dengan kecepatan 40 KM/jam di titik wilayah eks banjir,” bebernya.

BACA YUK:  Aston Cirebon Hotel Hadirkan Paket Halal Bihalal Hanya Rp 199.000

Sedangkan, kata dia, lintas utara untuk jalur Hulu dengan kecepatan 40 KM/jam dan jalur Hilir dengan kecepatan 20 KM/ jam.

“Tetapi, dari segi kedatangan ataupun keberangkatan kereta di stasiun awal atau tujuan sudah tidak menjadi masalah, karena bisa tepat,” ungkapnya.

Pada titik tersebut, menurut Kris, kecepatan kereta berkurang, tetapi pada jarak kurang dari 1 KM, sedangkan kereta api mempunyai kantung waktu yang cukup untuk mengejar kelambatan, selama pengurangan kecepatan.

“Kereta api sudah tepat di stasiun tujuan, artinya sudah normal kembali,” tandasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *