Kasus DBD di RSD Gunung Jati Meningkat Dibanding Tahun Lalu

Cirebon,- Rumah Sakit Daerah Gunung Jati (RSDGJ) Cirebon mencatat kasus demam berdarah dengue (DBD) meningkat dibanding tahun lalu.

Menurut dr. Zulfikar, selaku Kepala Bidang Pelayanan Medis RSD Gunung Jati mengatakan kasus demam berdarah dengue di RSD Gunung Jati selama empat bulan terakhir mengalami peningkatan dibanding empat bulan terakhir di tahun lalu.

“Kasus DBD yang dirawat di RSD Gunung Jati, dari bulan Oktober 2019 sampai Januari 2020 kurang lebih mencapai 55 pasien,” ujarnya saat ditemui About Cirebon, Kamis (12/3/2020).

BACA YUK:  Tahun Kabisat, 1 Bayi Lahir di RSIA Cahaya Bunda Cirebon

Kalau dibanding bulan Oktober 2018 sampai Januari 2019 tahun lalu, lanjut dr. Zulfikar, kasus demam berdarah di RSD Gunung Jati hanya ada 18 kasus pasien yang dirawat.

“Artinya tahun ini ada peningkatan yang signifikan terhadap kasus DBD yang dirawat di RSD Gunung Jati,” terangnya.

Sementara, tambah dr. Zulfikar, untuk kasus DBD pada bulan Januari 2019 hanya ada 6 kasus. Di bulan yang sama pada Januari 2020 mencapai 26 kasus.

“Untuk kasus DBD bulan Februari sampai bulan Maret ini sedang kita olah datanya. Tapi memang dari empat bulan terakhir, ada peningkat yang cukup signifikan itu pada bulan November 2019 ada 10 kasus dan pada tahun 2018 hanya ada 4 kasus,” bebernya.

BACA YUK:  Monitoring TPS, Bupati Imron Pastikan Pemilu di Kabupaten Cirebon Berjalan Tertib

Semua kasus DBD yang dirujuk di RSD Gunung Jati, kata dr. Zulfikar, sampai saat ini tidak ada kasus yang meninggal dunia karena DBD.

“Alhamdulillah sampai saat ini pasien yang dirujuk ke RSD Gunung Jati tidak ada kasus yang meninggal karena DBD,” jelasnya.

Untuk kisaran usia, tambah dr. Zulfikar, kalau melihat data berkisar antara umur 15 sampai 25 tahun atau usia produktif.

“Untuk balita ada usia 9 bulan sampai 5 tahun,” katanya.

Pihaknya juga menghimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan berperilaku hidup bersih dan sehat, dengan melakukan 3 M (menguras, menutup, dan mengubur benda-benda yang menyebabkan genangan air).

BACA YUK:  Tim Raimas Macan Kumbang 852 Polresta Cirebon Amankan Dua Pemuda yang Hendak Tawuran

“Nyamuk demam berdarah ini cepat sekali berkembang biak dan berkembang biak ditempat air bersih,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *