Karang Taruna Kabupaten Cirebon Raih Penghargaan Karang Taruna Terbaik Se-Jawa Barat 2013

Cirebon, 8 Desember 2013, – Karang Taruna Kabupaten Cirebon dinobatkan sebagai satu dari tiga Karang Taruna Kabupaten/Kota terbaik tahun 2013 oleh pengurus Karang Taruna Provinsi Jawa Barat dan berhak menerima penghargaan “Adhitya Karya Mahatva Yodha (AKMY) Award”.

Penghargaan AKMY 2013 diterima oleh Ketua Karang Taruna Kabupaten Cirebon, Raji Supriyadi, pada puncak acara Bulan Bakti Karang Taruna (BBKT) tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2013 di Depok Town Centre, Jl. Sawangan Raya Kota Depok, Minggu (08/12/2013).

Menurut ketua Karang Taruna Provinsi Jawa Barat, Budhi Setiawan, Karang Taruna Kabupaten Cirebon dinilai layak mendapat penghargaan.

“Kami menilai dari berbagai aspek diantaranya keorganisasian/kelembagaan, program kerja/kegiatan, sumber daya manusia, dan hubungan kemitraan dengan capaian skor di atas rata-rata baik,” ungkap Budhi.

Sementara itu, Raji Supriyadi mengatakan keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras seluruh pengurus kabupaten maupun kecamatan membangun dan memberdayakan karang taruna di 424 desa dan kelurahan di Kabupaten Cirebon.

 “Kami mengucapkan terima kasih kepada Bupati Cirebon sebagai Pembina Utama Karang Taruna dan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Cirebon beserta jajaran selaku pembina fungsional dan seluruh SKPD di lingkup Pemerintah Kabupaten Cirebon yang telah melakukan pembinaan dan pemberdayaan terhadap keberadaan Karang Taruna di desa dan kelurahan,” ujarnya.

Tidak lupa pula rasa terima kasih ini disampaikan kepada para kuwu/lurah se-Kabupaten Cirebon yang telah ikut mendorong dan membina para remaja dan generasi muda melalui wadah Karang Taruna di desa/kelurahan dengan segala potensi masing-masing.

Penghargaan ini membuktikan bahwa karang taruna di Kabupaten Cirebon sebagai Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS) tetap eksis dan memberikan manfaat dalam rangka ikut menekan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) khususnya di kalangan remaja dan generasi muda di Kabupaten Cirebon. 

“Penghargaan ini kami dedikasikan kepada semua warga Kabupaten Cirebon. Mudah-mudahan ke depan karang taruna akan lebih baik lagi,” pungkasnya. (rls)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *