Kapal Legendaris KRI Dewaruci Singgah di Pelabuhan Cirebon

Cirebon,- Kapal legendaris KRI Dewaruci bersandar di Pelabuhan Muara Jati Cirebon, sejak Minggu (28/02/2021). Kedatangan kapal tersebut dalam rangka pelayaran kebaharian.

Rencananya, KRI Dewaruci ini akan bersandar di Pelabuhan Cirebon hingga Rabu (3/3/2021). Kapal layar latih bagi taruna atau kadet Akademi Angkatan Laut ini sudah berlayar keliling dunia.

Menurut Komandan Lanal Cirebon, Letkol Laut (P) Afif Yuhadi Putera mengatakan kedatangan KRI Dewaruci di Cirebon ini membawa misi untuk mengeksplore jejak bahari maritim di utara pesisir Jawa.

BACA YUK:  Pencoblosan Selesai, Amsindo Dukung TNI-Polri Wujudkan Pemilu Damai Riang dan Gembira

“Selain itu juga untuk mengenalkan budaya kemaritiman di wilayah Indonesia. Karena, kapal ini merupakan kapal bersejarah,” ujar Afif kepada awak media di Pelabuhan Muara Jati, Senin (1/3/2021).

Menurut Afif, mendatangkan kapal KRI Dewaruci tidak mudah. Karena kapal ini sudah berkeliling dunia dan milik rakyat Indonesia.

“Kapal Dewaruci ini menandakan kita ini bangsa maritim yang kuat. Kapal ini merupakan simbol sudah keliling dunia dan kedatangan ke Cirebon merupakan simbol kita mempunyai kejayaan maritim yang harus diexplore,” ungkapnya.

BACA YUK:  Kampoeng Ramadan Aston Cirebon Hotel Bakal Sajikan Lebih Dari 225 Menu

Selain Cirebon, KRI Dewaruci akan singgah ke Semarang dan Surabaya dalam rangka pelayaran kebaharian. Menurut Afif, KRI Dewaruci akan bersandar hingga hari Rabu 3 Maret 2021.

“Kapal ini berlayar di tiga daerah, salah satunya Cirebon. Setelah dari Cirebon akan ke Semarang dan Surabaya,” jelasnya.

Afif menambahkan, karena KRI Dewaruci merupakan kapal rakyat dan dari pajak rakyat, sehingga kapal ini boleh open ship. Namun, menurut Afif, harus dengan protokol kesehatan yang ketat.

“Nanti pengunjung dibatasi dan bergiliran. Tapi tetap mengikuti protokol kesehatan,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *