Kalau Jalan-jalan ke Bandung, Enaknya Ngapain Aja?

Bandung merupakan ibu kota Jawa Barat yang terkenal dengan sejarah Bandung Lautan Api. Kalau ngobrolin tempat wisata di Bandung, tidak akan habis-habisnya. Kenapa? Karena di Bandung terkenal dengan aneka ragam tempat wisata mulai dari sejarah, kuliner, fashion, wisata alam, dan lainnya.

Inilah yang dilakukan oleh Gunawan, warga asal Tangerang yang hendak ke Bandung. Bersama rekan akrabnya Joni dan Budi, Gunawan langsung pesan tiket bus Tangerang Bandung melalui Traveloka. Banyak pilihan untuk pesan tiket dari Tangerang ke Bandung, dan akhirnya memilih transportasi Daytrans

Saat tiba di Bandung, Gunawan bersama Joni dan Budi langsung menuju tempat penginapan di daerah Dago. Pertama kali yang dikunjungi oleh ketiga teman sejawat ini adalah ke Floating Market yang terletak di Jalan Grand Hotel No. 33 E Lembang Bandung. Floating Market Lembang merupakan salah satu tempat wisata unik yang menggabungkan pasar tradisional dengan pesona alam. Di tempat ini yang memiliki konsep pasar apung yang seolah-olah Anda akan berada ada di sungai kuin Banjarmasin.

BACA YUK:  Belum Capai Target 30%, Komisi II DPRD Kota Cirebon Minta Perluas Potensi RTH

Dengan berbelanja di atas perahu yang terapung di danau, Anda bisa menemukan banyak sekali jenis makanan, buah-buahan, sayuran, dan lainnya yang dijajakan di atas perahu.

Tidak hanya berbelanja di atas perahu, Gunawan, Joni dan Budi juga menikmati aneka mainan lainnya yang ada di Floating Market yakni berbagai wahana permainan kano, dan sampan juga ikut menyewa pakaian tradisional Jepang untuk bisa diabadikan dengan kamera.

Enaknya di Floating Market ini, harga tiket masih terjangkau yakni Rp 20ribu di weekday dan Rp 25ribu di weekend.

BACA YUK:  Pj Wali Kota Cirebon Sambut Baik Kolaborasi Uniqlo CSB Mall dengan Pelaku UMKM

Tak terasa sudah 3 jam berwisata di Floating Market Lembang, Gunawan dan Joni melanjutkan perjalanan ke tempat wisata lainnya yakni Orchid Forest Cikole Lembang. Dari Floating Market menuju tempat wisata ini kalau dalam kondisi normal sekitar 30 menit.

Mereka bertigapun langsung ke Orchid Forest Cikole yang terletak di Jalan Tangkuban Perahu km 8, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat dan membeli tiket di gerbang masuk sebesar Rp 30.000 per orang.

Foto IG @orchidforestcikole

Wah, suasana disini sangat adem banget dan bisa menikmati rindangnya pohon pinus sehingga terasa banget sejuknya. Terlihat di papan pengumuman jam buka untuk weekday, Senin – Jumat, lokasi hutan pinus dibuka mulai jam 09.00 – 18.00 WIB, sedangkan weekend, hari Sabtu dan Minggu, mulai dari jam 08.00 – 19.00 WIB sehingga Anda bisa menikmati waktu lebih lama.

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *