KAHMI dan HMI Gelar Jalan Sehat Berjamaah se – Wilayah Jawa Barat

Cirebon, 5 November 2017,- Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) dan HMI Kota Cirebon, menggelar kegiatan Jalan Sehat Berjamaah se-Jawa Barat, yang berlangsung di Halaman Kolam Bima, Kota Cirebon, Minggu (05/11/2017).

Ketua KAHMI Kota Cirebon, dr. H. Asad Sp.THT-Ki mengatakan, kegiatan jalan sehat berjamaah ini merupakan kegiatan rutin yang digelar di tingkat Kota/Kabupaten se-Ciayumajakuning.

“Tapi kali ini berbeda, kegiatan Jalan Sehat Berjamaah diikut oleh KAHMI dan HMI se-Wilayah Jawa Barat,” ujarnya.

Kata Asad, selain untuk menjalin silaturahmi, kegiatan ini juga untuk mengajak masyarakat untuk berolahraga dan salah satu upaya untuk mensosialisasikan olahraga jalan santai.

BACA YUK:  Berikan Pembinaan dan Pelatihan, Polresta Cirebon Hadirkan Pesantren Kilat ABH

“Karena dengan jalan santai, akan membuat tubuh kita menjadi lebih kuat dan terbebas dari resiko penyakit jantung dan stroke. Kemudian dari silaturahmi juga bisa menetralisir stres,” bebernya.

Selain itu, anggota DPR RI, Dr. Ir. H. E Herman Khaeron yang ikut dalam kegiatan Jalan Santai Berjamaah bersama KAHMI dan HMI se-Wilayah Jawa Barat mengungkapkan, ini merupakan kegiatan rutin, setelah dulu kita melakukan jalan sehat berjamaah di Kota dan Kabupaten Cirebon, kemudian dilanjut di Kuningan dan rencana akan berputar ke Majalengka dan Indramayu.

BACA YUK:  Bupati Cirebon Buka Festival Ponpes Al Hikmah

“Salah satu kegiatan besarnya adalah, bagaimana kita bisa melakukan kegiatan Jalan Sehat Berjamaah se-Jawa Barat. Artinya bahwa, ada komitmen dari KAHMI untuk mendekatkan kepada masyarakat agar kita terkesan menjadi organisasi yang bukan esklusif,” jelasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *