Iron Man dan Hulk Membantu Polres Cirebon Atur Lalu Lintas 

Cirebon, 17 April 2015,- Superhero Holywood seperti Hulk dan Iron man hadir memeriahkan pengaturan lalu lintas pada kegiatan Operasi Simpatik Lodaya tahun 2015 yang dilangsungkan di wilayah Sumber Kabupaten Cirebon pada kamis (16/04/2015).

 

Para Superhero hollywood ini membantu Polres Cirebon untuk mengatur kelancaran arus lalu lintas di kawasan tersebut. Sontak saja seluruh pengendara kendaraan dan masyarakat di sekitar lampu merah sumber Kabupaten Cirebon kaget bahkan sebagian warga langsung mengabadikan peristiwa tersebut dalam kamera Handphone. Bukan hanya mengatur sang superhero pun bergoyang bersama yang menambah kesan kehangatan dari petugas kepoisian di Kabupaten Cirebon.

BACA YUK:  Sekda Jabar Herman Suryatman Monitoring Rest Area dan Posko UPTD Dishub di Cirebon

 

Kepada Wartawan Kapolres Cirebon AKBP Chiko Ardwiatto melalui Kasatlantas AKP Erwinsyah mengatakan bahwa beberapa petugas dari satlantas Polres Cirebon diberikan tugas untuk memakai kostum 2 pahlawan superhero yakni Hulk dan Iron Man.

 

” kita tugaskan anggota kita untuk pakai pakaian superhero hulk dan iron man biar keren kan meramikan Operasi Simpatik Lodaya 2015 ” Ujar AKP Erwin. 

 

Selain itu juga petugas lainnya baik dari Polwan melakukan pengaturan sambil berjoget dan bergoyang. ” ada petugas polisi lain kita tempatkan maksimal dan kita ajak joget masyarakat biar ramai dan senang ” Ucap AKP Erwin.

BACA YUK:  Akibat Hujan Lebat, Satu Rumah di Kelurahan Sunyaragi Kota Cirebon Ambruk

 

Hal itu bertujuan untuk memberikan rasa kebersamaan dan kekeluarga dalam kegiatan Operasi Simpatik dimana seluruh polisi di wilayah Cirebon ramah dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. ” kita intinya berikan pelayanan ramah dan terbaik untuk masyarakat ” Tutur AKP Erwin.

 

Tentunya Operasi Simpati Lodaya ini sangat mengedepankan pengayoman penuh kepada masyarakat memberikan pemahaman terkait bagaimana tata cara tertib berlalu lintas yang baik dan benar sehingga akan tercipta budaya yang tertib pula kedepannya. (AC-112)

BACA YUK:  Jadi Caleg DPR-RI, Charly Vanhoutten Ingin Berkontribusi di Tanah Kelahirannya

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *