Ini Dia Syarat Dapat Tarif Khusus Kereta Api

Jakarta – PT Kereta Api Indonesia kembali membuka program promosi pembelian tiket untuk tujuan tertentu. Harga tiket untuk sejumlah perjalanan kereta diturunkan puluhan ribu rupiah sehingga menyedot perhatian para calon penumpang.

Beberapa tujuan yang mendapatkan promosi tiket ini adalah relasi Cirebon-Gambir Jakarta hanya seharga Rp.105.000,- berlaku pada KA komersial, relasi Cirebon-Tegal hanya seharga Rp. 20.000,- dengan kereta Tegal Bahari, Ciremai Ekspres dan relasi Cirebon-Haurgeulis seharga Rp. 35.000,- dengan kereta Argo Jati, Cirebon Ekspres, Tegal Bahari dan Ciremai.

BACA YUK:  Hadirkan Ustadz M. Faizar, Seruni dan Chefis Resto Gelar Talk Show dan Dialog Interaktif Mendeteksi Sihir dan Guna-guna

Namun, PT KAI pun memberikan beberapa syarat atau ketentuan khusus untuk memperoleh harga murah itu, yaitu:

1. Pembelian di Stasiun Keberangkatan

Harga diskon atau tarif khusus ini tidak bisa dilayani secara online, melalui gerai penjualan tiket atau internet. Tarif khusus ini hanya diberlakukan untuk pembelian langsung di stasiun pemberangkatan.

2. Dijual 2 jam sebelum keberangkatan

Penjualan tiket tarif khusus ini hanya berlaku atau diberlakukan 2 jam sebelum jadwal keberangkatan

3. Selama persedian masih ada

Syarat umum dari tarif khusus ini hanya berlaku jika persedian tiket KA masih ada.

BACA YUK:  Hadirkan Konsep All You Can Eat, Buka Puasa di Dapur Ramadhan Cordela Hotel Cirebon Hanya Rp 98 Ribu

4. Berlaku mulai dari

Syarat terakhir dari kebijakan baru ini yaitu harga mulai dari ketentuan di atas. Artinya harga batas atas dari tarif khusus ini berlaku jika harga tiket KA masih ada yang kelas terendah.

Melalui akun twiter resminya, PT KAI menjelaskan tentang tarif khusus ini.

“#SahabatKAI, mulai 22 Februari 2018 nikmati #TarifKhusus pada beberapa KA. Penjualan dilayani di loket stasiun (2 jam sebelum keberangkatan), selama tiket masih tersedia. Like-save collection! #AyoNaikKereta,” tulis admin @KAI121. (AC350).

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *