Ini Dia Es Kepal Milo yang Berasa Sekali Milonya

Cirebon,- Pasti sudah banyak yang tau dong Es Kepal Milo yang lagi hits? Nah, di Cirebon ada yang baru lagi nih tempat yang menjual Es Kepal Milo dengan olahan 95% milo. Jelas lebih berasa milonya.

Terletak di Ningkene Coffee Jalan Tentara Pelajar No. 23 Cirebon, Es Kepal Milo menjadi menu baru yang dijual dengan dua pilihan, yakni Original dan Special. Pengunjung bisa menikmatinya sembari nongkrong atau bisa juga take away.

“Walaupun baru buka beberapa hari lalu, antusias penikmat es kepal milo ini cukup banyak. Dalam sehari bisa menjual 120 sampai 150 cup,” ungkap Owner Ningkene Coffee, Chiko kepada About Cirebon, Rabu (2/5/2018)

BACA YUK:  Pengunjung Rest Area Travoy KM 207A Palikanci Alami Lonjakan

Chiko menjelaskan, Es Kepal Milo Original hanya berisi es serut ditambah saus milo kental dan taburan kacang saja. Harganya cuma 12K. Sedangkan Es Kepal Milo Special berisi banyak topping pelengkap seperti bubuk oreo, chocochip, rainbowchip, dan juga beng-beng. Harganya cuma beda sedikit dari original, yaitu cuma 15K.

Cobain deh Es Kepal milo ini di siang bolong saat cuaca terik! Pasti bikin tenggorokan lumer dan seger abis.

Terpopuler

BACA YUK:  KPU Kabupaten Cirebon Gelar Lomba Jingle dan Maskot Pilkada, Berhadiah Rp 12,5 Juta

Ningkene Coffee buka mulai pukul 10.00 sampai dengan 00.00 WIB. Jadi Es Kepal Milo juga bisa dinikmati sampai tengah malam. (AC560)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *