Ini Cara KPU Kota Cirebon Sosialisasikan Pilkada Serentak

Cirebon,- Menjelang Pilkada serentak, Komisi Pemiliha Umum (KPU) Kota Cirebon melakukan pentas seni On The Road yang dilaksanakan di Kecamatan dan Kelurahan se-Kota Cirebon, Kamis (21/6/2018).

Ketua KPU Kota Cirebon, Emirzal Hamdani mengatakan kegiatan pentas seni tersebut digelar secara serentak di Provinsi Jawa Barat, namun khusus di Kota Cirebon dilaksanakan dengan pentas seni On The Road.

“Kegiatan pentas seni tersebut bersamaan dengan penyerahan secara simbolis formulis C6,” ujarnya.

Ia menjelaskan, pentas seni yang dilaksanakan secara on the road, pihaknya ingin menjemput bola. Agar, masyarakat benar-benar mengetahui pemilihan pilkada serentak yang akan diselenggarakan pada tanggal 27 Juni 2018.

BACA YUK:  H+3 Lebaran Idulfitri, Arus Balik Sudah Melintas 72 Ribu Kendaraan di Jalur Pantura Kota Cirebon

“Kalau kita adakan di gedung atau di lapangan, yang mengetahui hanya yang datang saja,” bebernya.

Sehingga, kata Emir, kalau dilakukan dengan cara berkeliling menggunakan beca motor atau mobil pick up dengan ditambah pengeras suara berjalan, masyarakat pasti bertanya ada apa.

“Itulah cara mensosialisasikan pilkada serentak di Kota Cirebon yang akan berlangsung beberapa hari lagi,” katanya.

Lanjut dia, melalui pentas seni on the road tersebut sekaligius ditanyakan apakah sudah mendapat C6 atau belum.

Terpopuler

BACA YUK:  Libur Panjang Isra Miraj dan Imlek, Jumlah Pengunjung Goa Sunyaragi Cirebon Meningkat

“C6 tersebut merupakan surat pemberitahuan, kalau dulu dinamakannya surat undangan,” tandasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *