Hindari Penumpukan Sampah, Koramil 1403/Lemahwungkuk Gelar Sosialisasi

Cirebon,- Koramil 1403/Lemahwungkuk dan Kodim 0614/Kota Cirebon terus aktif mensosialisasikan pemanfaatan sampah rumah tangga di wilayahnya.

Seperti halnya yang dilaksanakan Bintara Tinggi Urusan Dalam (Batuud) Koramil 1403/Lemahwungkuk, Peltu Sukadi yang didampingi oleh Babinsa Kelurahan Kasepuhan, Kopka Darno, melaksanakan Kegiatan Sosialisasi Gerakan Kebersihan Tata Cara Pembuangan Limbah Sampah Rumah Tangga di tempat Sampah (Tong/bak) kepada kader Ibu” PKK ‘Mekar Berseri’ di RW 09/Kesunean Selatan kelurahan Kasepuhan Kec. Lemahwungkuk Kota Cirebon, Rabu (7/2/2018).

Batuud Koramil 1403/Lemahwungkuk Peltu Sukadi mengatakan, Sosialisasi Gerakan Kebersihan Tata Cara Pembuangan Limbah Sampah Rumah Tangga di tempat sampah (Tong/bak) bertujuan untuk menghindari penumpukan sampah dan mengurangi pencemaran.

BACA YUK:  Harga Makanan Sumbang Inflasi Terbesar di Jabar

” Kebisaan buruk masyarakat harus diubah secara betahap,” ujarnya.

Ia berharap, dengan kegiatan ini mudah-mudah dapat mengurangi penumpukan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) dan yang membuat tempat sampah yang campur aduk tidak karuan.

“Dengan memisahkan sampah organik dan anorganik dapat menghindari pencemaran lingkungan,” jelasnya.

Lanjut dia, kegiatan ini juga untuk memotivasi ibu-ibu PPK agar dapat memanfaatkan sampah, sehingga bernilai ekonomis misalkan, sampah plastik masih dapat didaur ulang, dengan memisahkan kedua jenis sampah agar nantinya dapat dipilah antara benda yang masih bernilai ekonomi dan tidak.

BACA YUK:  Jelang Idulfitri, Pemda Kota Cirebon Pastikan Stok Pangan Aman

Sosialisasi Gerakan Kebersihan Tata Cara Pembuangan Limbah Sampah Rumah Tangga di tempat Sampah (Tong/bak) diikuti kader Ibu” PKK ‘Mekar Berseri’ di RW 09/Kesunean Selatan kurang lebih 20 orang. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *