Haul Pesantren Buntet Dihadiri Ribuan Pengunjung

Cirebon, 6 April 2014, – Haul Almarhumin Sesepuh dan Warga Pondok Buntet Pesantren sudah menjadi agenda tahun selama kurang lebih satu abad (sejak pondok Buntet Pesantren dipimpin oleh KH. Abdul Jamil)ramai dikunjungi para pengunjung pada Malam Puncak Haul Buntet yang berlangsung Sabtu (05/04/2014).

 

Sepanjang jalan warga memadati kawasan Haul Buntet dan banyak ditemui para pedagang untuk mendapatkan rezeki di event tahunan ini.

 

Acara Malam Puncak Haul Buntet digelar dengan mengadakan Pengajian Umum dengan menghadirkan penceramah KH. Yahya Kholil Staquf (Rembang, Jawa Tengah) dan Prof. Dr. KH. Said Aqiel Siradj (Ketua Umum PBNU).

 

Sebelum malam puncak Haul Buntet sudah dilakukan beberapa agenda acara dintaranya yakni pengobatan gratis, khitanan massal, seminar, Nikah Massal, Donor Darah, Bedah Buku dan Sema’an Al- Qur’an bersama para Kyai, Santri, dan Warga Buntet Pesantren. (AC400)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *