Goa Sunyaragi Menjadi Venue Utama Gotrasawala 2016

Cirebon, 9 Agustus 2016,- Setelah sebelumnya sukses menjadi tuan rumah penyelenggaraan Gotrasawala dari tahun ke tahun, Taman Air Goa Sunyaragi Kembali menjadi lokasi Venue utama kegiatan Gotrasawala yang akan digelar 12-14 Agustus 2016.

Adapun berbagai acara ditampilkan di Panggung Budaya dan Pasanggrahan Goa Sunyaragi. Diantaranya tanggal 12 Agustus mulai pukul 20.00 – 22.00 wib akan ditampilkan Folk Festival seperti Coastal Art of West Java dan penampilan spesial performance KRAKATAU BAND. Pada tanggal 13-14 Agustus pukul 18.00 – 22.00 wib juga ditampilkan Coastal Arts of West Java.

BACA YUK:  Kapolres Cirebon Kota Gelar Jum'at Curhat Bersama Warga Suranenggala

Sedangkan penutupan kegiatan seni dan budaya Jawa Barat tahunan ini akan diselenggarakan di Panggung Budaya pada tanggal 14 Agustus 2016 pukul 20.00 – 22.00 wib dengan menampilkan Gotrasawala Ensamble & Vieux Cissokho/Maryama Kouyate.

Pementasan kegiatan Gotrasawala 2016 di Taman Budaya Goa Sunyaragi ini juga akan dimeriahkan parade lampu sorot (lighting) yang memanjakan mata. “Kami juga memasang lampu sorot sepanjang pertunjukan sehingga penonton akan dimanjakan dengan keindahan Taman Air Goa Sunyaragi,” Papar Eko Ardi Nugraha, Kepala Bagian Promosi dan Humas Badan Pengelola Taman Air Goa Sunyaragi (BP TAGS).

BACA YUK:  Fakultas Kedokteran UGJ Cirebon Kembali Melahirkan 42 Dokter Baru

Adapun seluruh Pementasan kegiatan Gotrasawala di Taman Air Goa Sunyaragi ini dapat disaksikan secara gratis dan tanpa tiket masuk.

“Kami mengajak masyarakat Cirebon untuk mensukseskan kegiatan Gotrasawala dengan cukup datang ke Goa Sunyaragi GRATIS tanpa tiket masuk.” pungkas Eko Ardi.(rls)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *