Fenomena Angin Kencang, Ini Penjelasan BMKG Jatiwangi

Cirebon,- Sudah beberapa hari ini angin berhembus kencang tak seperti biasanya di wilayah Cirebon dan sekitarnya.

Menurut Tri Agus Pramono, S.Kom Kepala Sta. Met. Kelas III Jatiwangi – Majalengka mengatakan fenomena angin yang berhembus kencang tersebut disebut dengan angin Monsun Selatan bisa juga di sebut dengan angin Monsun Timur.

“ Angin tersebut bertiup dari Australia dengan kondisi yang kering, melewati daerah kita dengan kondisi yang juga kering,” ujarnya saat dihubugi About Cirebon melalui pesan singkat, Kamis (5/7/2018).

BACA YUK:  Gedung Bundar Akan Jadi Zona Kreatif Warga Kota Cirebon, Ini Fasilitasnya

Menurut Tri, angin ini bisa bertiup antara 10 sampai 20 knot atau 20-40 km/jam. Dikarenakan dari selatan melewati Gunung Ciremai, maka angin yang turun dari gunung dapat menambah kecepatan menuju wilayah Cirebon dan sekitarnya.

“Fenomena ini memang terjadi setiap tahun dan akan berulang mulai bulan Juni hingga September,” bebernya.

Tri menghimbau kepada masyarakat yang sedang berada di luar rumah atau sedang berkendara agar tetap berhati-hati, dikhawatirkan ada pohon tumbang dan gelombang tinggi.

Terpopuler

BACA YUK:  Malaysia Travel Showcase 2024 Digelar di Kota Cirebon, Tawarkan Paket Liburan ke Malaysia

“Perlu diwaspadai ada pohon-pohon rimbun yang mudah patah terkena hembusan angin,” tandasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *