Empat Tim Euro Futsal Championship 2019 Area Cirebon Lolos ke Regional Bandung

Cirebon,- Turnamen Futsal antar fans klub tim sepak bola Eropa yang bertajuk Super Soccer Euro Futsal Championship 2019, diselenggarakan di lapangan parkir Grage City Mall, Jalan Jend. A. Yani, Kota Cirebon, Minggu (20/10/2019).

Event Euro Futsal Championship 2019 ini, Kota Cirebon menjadi titik terakhir pada babak elimination regional Bandung. Sebelumnya, turnamen ini sudah diselenggarakan di Area Cimahi dan Area Ciamis.

Syarief Kurniawan, selaku Super Soccer Cirebon mengatakan Euro Futsal Championship di Kota Cirebon merupakan titik ketiga atau titik terakhir dalam penyelenggaraan untuk regional Bandung.

BACA YUK:  CYCLING DE JABAR 2024 : Start Cirebon Finish Pantai Pangandaran

“Sebelum di Area Cirebon, event ini sudah diselenggarakan di dua area yakni area Cimahi dan Area Ciamis,” ujarnya kepada About Cirebon, Minggu (20/10/2019) malam.

Ajang turnamen futsal antar fans tim klub dari negara-negar Eropa ini, diikuti sebanyak 12 tim dari wilayah Cirebon, Indramayu, Kuningan, Subang, dan Purwakarta.

Sedangkan untuk ajang soccer battle, diikuti oleh empat tim dari universitas dari Untag Cirebon, Wiralodra Indramayu, Universitas Subang, dan Indorama Purwakarta.

“Total peserta yang mengikuti Euro Futsal ini ada 12 tim dan untuk Soccer Battle ada 4 tim,” terangnya.

BACA YUK:  Ananda Jasmine Kembali Melenggang di Jogja Fashion Parade

Lanjut Syarif, pada Euro Futsal babak elimination di Kota Cirebon ada empat tim yang akan berlaga di final Regional Bandung.

“Jadi kita ambil 4 tim yang lolos untuk mengikuti final regional di Bandung,” jelasnya.

Empat tim Euro Futsal Championship 2019 yang masuk final regional di Bandung dari Area Cirebon yakni Milanisti Indonesia Chapter Cirebon fans klub Milan, the Reds Indramayu komunitas fans Liverpool, ICI Regional Cirebon komunitas fans Inter milan, AIS Chapter Indramayu komunitas fans klub Arsenal.

BACA YUK:  24 Februari 2024, 5 TPS di Kota Cirebon Akan Lakukan Pemungutan Suara Ulang

“Empat tim ini berasal dari Cirebon dan Indramayu yang akan mengikuti laga final Super Soccer Euro Futsal Championship regional Bandung,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *