DKV STMIK CIC Gelar Seminar Bertajuk Desain Kearifan Lokal

Cirebon,- DKV Squad STMIK CIC menggelar seminar “Designing Local Heritage as Branding Indentities” berlokasi di Auditorium Kampus CIC, Jalan Kesambi Raya No. 202 Cirebon, Sabtu (28/4/2018). Puluhan mahasiswa sangat antusias mengikuti pemaparan dari narasumber.

Dalam kesempatan seminar tersebut, didatangkan langsung pelaku desain, Dodi Nursaiman, M. Ds. yang merupakan founder Aksara Type Foundry. Dia menjelaskan tentang banyak hal, termasuk pengalaman pribadinya yang bergelut di bidang desain grafis.

“Saya mencoba memberikan materi tentang pekerjaan saya dan bercerita tentang pengalaman pribadi di dunia DKV dengan harapan para audience mampu menyerap hal positif yang sudah saya jalani,” jelasnya kepada About Cirebon.

BACA YUK:  Polres Cirebon Kota Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas Saat Bulan Ramadan

Dodi sendiri menjadi narasumber di STMIK CIC ini merupakan kampus ke-7 yang didatangi. Dia berencana akan melakukan seminar serupa di kampus lainnya di Jawa Barat dengan total 13 kampus yang memiliki jurusan DKV. Banyak hal yang dibagikan oleh Dodi kepada mahasiswa DKV agar tetap mencintai lingkungan dan menciptakan karya yang menambah estetika pada lingkungan tersebut.

“Antusias mahasiswa Cirebon ini sangat bagus, mereka bertanya dan berbagi untuk saling memotivasi,” ujarnya.

Ketua Prodi DKV STMIk CIC, Fadhly Abdillah mengatakan diadakannya seminar ini sebagai penambah ilmu dan pengetahuan bagi mahasiswa CIC khususnya Prodi DKV agar terus berkarya. Seminar ini langsung mendatangkan pelaku yang berkecimpung di dunia desain agar lebih mengetahui proses kreatifnya.

BACA YUK:  Polresta Cirebon Akan Dirikan Tugu Udang dari Knalpot Brong

“Saya berharap sekali mahasiswa bukan hanya mengenal desain yang modern atau milenial saja, melainkan ada sisi kelokalan, sehingga pendalaman DKV akan lebih meluas,” tutupnya. (AC560)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *