Disporbudpar Kota Cirebon Siap Aktifkan Kembali SPOU

Cirebon, 13 Mei 2015,- Program Sentra Pembinaan Olahraga Unggulan – S.P.O.U – Kota Cirebon yang berada di bawah naungan DISPORBUDPAR Kota Cirebon siap mulai beroperasi kembali. Kepada sejumlah wartawan Kabid Olahraga Disporbudpar Kota Cirebon Odik Mpd mengatakan bahwa Pihaknya sudah mengantongi Peraturan Walikota – PERWALI – Nomor 6 tahun 2015 sebagai pedoman pelaksanaan S.P.O.U. Dalam Program S.P.O.U tersebut terdapat 12 cabang olahraga yakni Atletik, Panahan, Renang, Bulutangkis, Biliard, Dansa, Pencak Silat, Karate, Taekwondo, Gulat, Tinju dan Judo.

BACA YUK:  Olahraga Basket Kian Digemarin Generasi Muda, Under Armour Gelar ‘Curry Day’ Perdana di Indonesia

 

Masing – masing cabor akan diisi dengan komposisi 1 manager, 2 pelatih dan maksimal 8 Atlet. Untuk anggaran S.P.O.U tersebut Pemereintah Kota Cirebon mengalokasikan 500 juta rupiah dan apabila masih kurang akan diusulkan anggaran tambahan pada APBD Perubahan. Pihaknya pun berharap kepada 12 cabang Olahraga tersebut untuk secepatnya menyerahkan draft susunan nama – nama manager, Pelatih dan Atlet yang akan disiapkan masuk pada Program S.P.O.U Disporbudpar Kota Cirebon. (AC-112)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *