Desa Jamblang Resmi Menjadi Destinasi Wisata Gedoeng Toea Djamblang

Cirebon,- Sultan Sepuh XIV dan Plt Bupati Cirebon meresmikan Destinasi Wisata Gedoeng Toea Djamblang di Desa Jamblang, Kecamatan Jamblang, Kabupaten Cirebon, Kamis (27/6/2019).

1. Miliki Potensi Besar

Menurut Sultan Sepuh XIV, P.RaA. Arief Natadiningrat mengatakan Cirebon memiliki potensi yang sangat besar sekali untuk desa-desa wisata, diantaranya adalah Jamblang.

“Jamblang ini merupakan kota tua, banyak bangunan tua, dan juga punya kuliner yang khas yakni Sega Jamblang dan juga kerajinan keramik gerabah, serta yang dikenal celengan Jamblang,” ujarnya usai acara peresmian.

Namun lanjut Sultan, destinasi wisata gedung tua ini belum ditata dan dikelola dengan baik. Oleh karena itu, diharapkan dengan penataan yang baik ini akan menjadi desa wisata.

BACA YUK:  Pilkada 2024, DPC Demokrat Kota Cirebon Siap Bangun Koalisi

“Dan mudah-mudahan, ini akan berdampak positif terhadap ekonomi dan masyarakat Desa Jamblang,” terangnya.

2. Konsep Wisata

Gedung Tua yang menjadi destinasi wisata unggulan di Desa Jamblang ini, kata Sultan, ada 10 bangunan tua yang masih bagus dan bisa direnovasi serta ditata.

“Bangunan-bangunan yang menjadi destinasi wisata merupakan peninggal dari era Belanda semua, kecuali Klenteng yang lebih tua,” ungkapnya.

Untuk konsep wisatanya, tambah Sultan, pengunjung akan berhenti di depan Vihara Dharma Bhakti, kemudian keliling ke bangunan-bangunan tua, dan juga sambil berkuliner.

“Termasuk nanti disiapkan kerajinan-kerajinannya,” bebernya.

Sambutan Sultan Sepuh XIV, PRA. Arief Natadiningrat

Menurut Sultan, tidak hanya bangunan saja yang bisa dijual kepada wisatawan, tetapi harus dikombinasikan dengan yang lainnya seperti kuliner, kue-kue, hingga celengan Jamblang.

BACA YUK:  Selama Bulan Ramadan Polresta Cirebon Giatkan Patroli Sahur, Ini Tujuannya

“Inilah yang kita angkat semua potensi itu,” jelasnya.

3. Perlu Adanya Perbaikan

Menurut Sultan, desa wisata gedung tua masih ada langkah untuk perbaikan, karena yang dijual wisata ini adalah gedung tuanya.

“Jadi, harus ada perbaikan-perbaikan dan ada penataan membuat track untuk paket wisatanya,” kata Sultan.

Sultan menargetkan untuk bisa dimaksimalkan desa wisata gedung tua  tersebut, tahun depan sudah bisa dimulai.

“Serta harus disiapkan juga Sapta Pesona pariwisatanya. Seperti Jamblang kudu tertib, bersih, nyaman, penuh kenangan dan lain sebagainya,” tegasnya.

BACA YUK:  Dinkes Jabar : Waspadai Penyakit Khas Pascalebaran

4. Potensi Wisata di Cirebon Tidak Kalah

Sementara itu, Plt. Bupati Cirebon, Drs. Imron Rosyadi mengatakan pihaknya sangat kagum dengan adanya desa wisata gedung tua di Desa Jamblang.

“Walaupun saya sering ke Jamblang, ternyata potensi Cirebon itu sangat hebat sekali. Ini merupakan peninggalan-peninggalan jaman dulu dan harus dilestarikan,” ujarnya.

Lanjut Imron, potensi wisata di Kabupaten Cirebon ternyata tidak kalah dengan kota-kota besar lainnya.

Sambutan Plt. Bupati Cirebon

“Ternyata di Cirebon banyak potensi-potensi pariwisata yang patut untuk dikunjungi, salah satunya di Desa Jamblang ini,” terangnya.

Imron menambahkan, bahwa desa wisata gedung tua ini merupakan salah satu langkah awal dari Pemerintah Kabupaten Cirebon untuk mengembankan potensi wisata sejarah dan budaya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *