Cirebon University Fair 2012

KEJAKSAN, (CNC).- Kegiatan Cirebon University Fair 2012 secara resmi dibuka pada hari ini, Sabtu (11/2) di Alun-alun Kejaksan Kota Cirebon. Kegiatan Cirebon University Fair 2012 diselenggarakan selama 2 hari dari tanggal 11 hingga 12 Februari 2012.

Ketua Penyelenggara Cirebon University Fair 2012 Robby mengatakan bahwa kegiatan Cirebon University fair 2012 bertujuan menginformasikan kepada masyarakat seputar dunia perguruan tinggi, baik dalam negeri maupun luar negeri.

Selama kegiatan ini berlangsung berbagai bentuk kegiatan akan dilakanakan oleh penyelenggara halnya Donor Darah, Seminar tentang pendidikan, Try Out SNMTPN serta kegiatan pemberian 400 buku kepada Perpustakaan 400.

BACA YUK:  8 Kasus Kejahatan Berhasil Diungkap Satreskrim Polresta Cirebon Selama Bulan Februari 2024

“Kegiatan ini ditujukan untuk memperbanyak koleksi buku yang berada di Perpustakaan 400 yang merupakan satu-satunya perpustakaan milik pemerintah yang ada di Cirebon sehingga diharapkan minat siswa-siswi pada khususnya dan masyarakat pada umumnya dapat meningkat,” Ungkap Robby.

Sumber : CirebonNews Sabtu 11 Februari 2012

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *