Bupati Minta HIPMI Ikut Berperan dalam Pembangunan Kabupaten Cirebon

Cirebon,- BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Cirebon menggelar Diklatcab dan Muscab III. Dengan mengusung tema “Membangun Soliditas Pengusaha Muda Dalam Menjawab Tantangan Revolusi 4.0”, kegiatan berlangsung di Apita Hotel Cirebon, Rabu (16/3/2021).

Dalam kesempatan tersebut turut hadir Bupati Cirebon, Drs. H. Imron dan sekaligus membuka Diklatcab dan Muscab III BPC HIPMI. Imron berharap, HIPMI Kabupaten Cirebon ikut berperan dalam membangun Kabupaten Cirebon.

“Saya harap, setelah acara ini HIPMI ikut berperan dalam membangun Kabupaten Cirebon dengan memberikan konsep-konsep untuk kemajuan Kabupaten Cirebon. Kami akan membackup kegiatan HIPMI untuk kemajuan Kabupaten Cirebon,” ujar Imron usai membuka kegiatan.

BACA YUK:  Polres Cirebon Kota Gelar Mudik Gratis Tujuan Semarang dan Solo, ini Syaratnya

Menurut Imron, untuk membangun ekonomi daerah harus kolaborasi dengan organisasi, ikatan, maupun himpunan. Sehingga, dengan kolaborasi ekonomi di Kabupaten Cirebon bisa lebih maju.

“Kami menunggu peran HIPMI dalam konsep membangun Kabupaten Cirebon,” tandasnya.

Sementara itu, Ekky Bahtiar, Ketua BPC HIPMI Kabupaten Cirebon menambahkan bahwa HIPMI Kabupaten Cirebon belum masuk dalam Satgas pemulihan ekonomi. Namun ke depan pihaknya akan bersinergis dengan Kabupaten Cirebon dalam pemulihan ekonomi.

“Insyaallah ke depan kami akan bersinergis dengan Pak Bupati untuk Satgas ekonomi dalam pemulihan ekonomi di Kabupaten Cirebon,” ujarnya.

BACA YUK:  Cirebon Power Kembali Bagikan Ribuan Bingkisan Idulfitri untuk Warga

Ekky menjelaskan bahwa HIPMI Kabupaten Cirebon akan mendorong Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon untuk memiliki BUMD yang tangguh untuk kesejahteraan masyarakatnya. Sehingga, pihaknya berharap masukan yang diberikan HIPM kepada Pemkab Cirebon bisa menjadi bahan kajian. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *