Begini Cara E-Boarding Pass Penumpang Kereta Jarak Jauh

Jakarta, 30 Oktober 2017,- – PT Kereta Api Indonesia (persero) mulai memberlakukan fasilitas e-boarding pass dalam perjalanan kereta api jarak jauh. Melalui fasilitas ini penumpang kereta api jarak jauh hanya menunjukkan smartphone.

Menurut Senior Manager Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Suprapto untuk mendapatkan e-boarding pass harus terlebih dulu mengunduh aplikasi KAI Access di perangkat Android Plystore dan iOS App Store.

E-Boarding pass sebenarnya sudah dirilis sejak awal Oktober 2017 dan hanya diterbitkan khusus untuk pemesanan tiket kereta melalui KAI Access versi terbaru dan dapat diunduh mulai dari 2 jam sebelum keberangkatan kereta api.

BACA YUK:  DPRD Kota Cirebon Setujui Empat Usulan Rancangan Peraturan Daerah dari Komisi dan Bapemperda

“Penumpang cukup menunjukkan e-boarding pass yang terpampang pada layar smartphone kepada petugas boarding, tanpa harus ke mesin cetak di Check In Counter stasiun,” ujar Suprapto dalam keterangannya yang dihimpun About Cirebon di Jakarta, Senin (30/10/2017).

Ditambahkan Suprapto, petugas boarding wajib memeriksa kode booking melalui menu history transaksi atau kolom kode booking pada aplikasi Rail Ticket System (RTS) untuk mengetahui status pencetakan bukti transaksi (blangko putih) atau boarding pass. (AC350)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *