Asosiasi PSSI Kota Cirebon Minta Pemerintah Pusat Segera Selesaikan Masalah Kisrus Sepak Bola Nasional

Cirebon, 16 Mei 2015,- Kisrus Sepak Bola Nasional yang terjadi akhir – akhir ini dengan dibekukannya PSSI oleh Pemerintah melalui Kemenpora dan berhentinya Kompetisi Liga Sepak Bola Profesional harus segera berakhir.
Harapan tersebut tersebut diungkapkan Ketua Umum Asosiasi PSSI Kota Cirebon Edi Suripno pada Sabtu (16/05/2015) Menurut Edi, Meskipun PSSI menginduk langsung pada ketentuan FIFA akan tetapi di Indonesia masih ada instansi keolahragaan yang bertanggung jawa penuh di bawah Presiden. Untuk itu Edi berharap PSSI bisa memahami akan hal itu.
Edi juga berharap Pemerintah pusat bisa secepatnya mencari solusi terbaik untuk penyelesaian semua permasalahan yang timbul. Lebih lanjut Edi Suripno menuturkan pihaknya pun akan selalu patuh pada aturan yang akan ditetapkan nanti oleh Pemerintah pusat melalui instansi yang berwenang terkait kisruh Sepak Bola Nasional yang nantinya juga akan berimbas ke daerah – daerah. (AC-112)