8.009 Tenaga Kesehatan di Kabupaten Cirebon akan Diberi Vaksin

Cirebon,- Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon menggelar simulasi pemberian vaksin Covid-19 bagi tenaga kesehatan (Nakes) yang berlangsung di Puskesmas Talun, Rabu (5/1/2021).

Bupati Cirebon, Drs. H. Imron mengatakan pemberian vaksin akan dilakukan sebanyak dua tahap, tahap pertama akan diberikan kepada tenaga kesehatan sebanyak 8.009 Nakes.

“Tahap pertama diprioritaskan untuk tenaga kesehatan dengan jumlah sasaran sebanyak 8.009 Nakes,” ujar Imron usai kegiatan simulasi di Puskesmas Talun, Rabu (5/1/2020).

Imron menjelaskan, tempat pelayanan pemberian vaksin akan dilakukan di 75 fasilitas kesehatan di Kabupaten Cirebon.

BACA YUK:  Selama Bulan Ramadan Polresta Cirebon Giatkan Patroli Sahur, Ini Tujuannya

“Tempat pelayanan ada 75 faskes dengan rincian 60 Puskesmas, 12 rumah sakit dan 3 faskes lainnya di TNI, Polri, dan Datasemen C-Brimob,” bebernya.

Untuk sasaran vaksin, kata Imron, berkisar umur 18 sampai 59 tahun dengan jumlah sasaran di Kabupaten Cirebon sebanyak 1,5 juta orang yang akan dilayani oleh vaksinator terlatih sebanyak 75 orang.

“Kami sudah menyiapkan vaksinator sebanyak 75 orang dan 1.174 orang tenaga kesehatan yang dipersiapkan,” ungkap Imron.

Pemberian vaksin, kata Imron, akan dilakukan bulan Februari 2021 di wilayah Kabupaten Cirebon. Karena, sampai saat ini, menurut Imron, vaksin belum datang.

BACA YUK:  Nikmati Immune Booster Drink Di Swiss-Kitchen Restaurant Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon, Enny Suhaeni menambahkan untuk masyarakat di Kabupaten Cirebon yang akan mendapat vaksin sebanyak 1,5 juta dengan kelompok umur 18-59 tahun.

“Jadi, 1,5 juta masyarakat yang di vaksin itu melindungi anak-anak dan orang tua yang lebih dari 59 tahun,” ujar Enny.

Untuk tahap pertama, kata Enny, untuk tenaga kesehatan di Kabupaten Cirebon yang berjumlah 8.009 Nakes. Sedangkan untuk masyarakat rencananya akan divaksin mulai bulan April.

“Kalau masyarakat umum rencananya gelombang kedua setelah Nakes di bulan April,” pungkasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *