650 Porsi Empal Gentong Gratis Habis Kurang Dari 30 Menit

Cirebon,- Peringatan Hari Jadi Cirebon ke-650 yang jatuh pada 1 Muharam 1441 Hijriah atau bertepatan dengan 1 September 2019 Masehi diawali dengan upacara dan rapat paripurna di Gedung DPRD, Jalan Siliwangi, Kota Cirebon, Minggu (1/9/2019).

Dalam rapat paripurna tersebut turut hadir Menteri Perdagangan, Wakil Gubernur Jawa Barat, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cirebon, Sultan Kasepuhan, Sultan Kanoman, para stakeholder, dan masyarakat.

Pantauan About Cirebon, usai melaksanakan Rapat Paripurna dalam rangka hari Jadi Kota Cirebon ke-650, Wali Kota Cirebon langsung membuka acara pembagian empal gentong gratis sebanyak 650 porsi untuk masyarakat yang berlangsung di Halaman Gedung DPRD Kota Cirebon.

BACA YUK:  Ribuan Miras Berbagai Merek Hasil KRYD dan Operasi Pekat Dimusnahkan Polresta Cirebon

Masyarakat begitu antusias dengan adanya pembagian empal gentong gratis yang digagas oleh Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) dan Badan Pengusaha Pemuda Pancasila (BPPP) Kota Cirebon. Bahkan ada masyarakat yang sudah menunggu sejak pagi hari di depan gedung DPRD Kota Cirebon.

Saat dibukanya pembagian Empal Gentong sekitar pukul 12.00 WIB, sebanyak 650 porsi empal gentong langsung habis dalam waktu kurang dari 30 menit.

Reza Mansyur, selaku Ketua HIPMI Kota Cirebon mengatakan pembagian empal gentong gratis ini terselenggara berkat kerja sama dengan para pedagang empal gentong yang mengikuti Festival Empal Gentong 2019.

BACA YUK:  Polda Jawa Barat Tandatangani Nota Kesepahaman dengan Sari Ater Hot Springs Ciater

“Jadi, ada 650 porsi empal gentong gratis itu sumbangan dari pedagang yang mengikuti Festival Empal Gentong,” ujarnya saat ditemui About Cirebon, Minggu (1/9/2019).

Lanjut Reza, setiap pedangan secara sukarela memberikan empal gentong gratis untuk masyarakat Cirebon yang hadir di acara Festival Empal Gentong 2019.

“Setiap pedagang ada yang memberik 40 porsi, ada yang ngasih 30 porsi, dan kita terima berapa pun itu,” jelasnya.

Menurut Reza, Empal Gentong merupakan kuliner khas Cirebon yang belum pernah diangkat dalam sebuah event seperti festival yang khusus empal gentong.

BACA YUK:  Inilah Paket Buka Puasa Bersama di Hotel-hotel Cirebon Raya Tahun 2024

“Kita buat festival khusus empal gentong, agar orang lain tidak mengklaim. Dan kita buat pertama ini, supaya orang tahu empal gentong asli Cirebon,” bebernya.

Menurut Reza, antusias masyarakat sangat tinggi di acara Festival Empal Gentong ini, ternyata 650 porsi empal gentong gratis ini sangat kurang.

“Karena memang temanya Hari Jadi Cirebon ke-650 tahun, jadi kita menyediakan sesuai tema Hari Jadi ini,” tandasnya. (AC212)

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *