5000 Peserta Komunitas YMTI Bakal Kumpul di Cirebon

Cirebon, 8 Desember 2017,- Cirebon sudah beberapa kali menjadi tempat berkumpul komunitas se-Indonesia. Nah kali ini, Komunitas Yamaha Master of Torque Indonesia (YMTI) akan merayakan ulang tahun pertama di The Radiant Hotel Cirebon, pada Sabtu dan Minggu, 9 -10 Desember 2017.

Seperti yang dilansir motorinanews, setidaknya akan hadir 5000 peserta yang berdatangan dari berbagai kota di tanah air.

“Ada yang datang dari Kalimantan, Sulawesi Jawa Bali NTB dan Sumatera,” ujar Dudi Hilman, Ketua Panitia 1st Anniversary YMTI didampingi Ketua YMTI Ferry Fajar Aryanto.

BACA YUK:  Kerja Sama dengan Cirebon Tiket, Sociamedic Clinic Berikan Harga Spesial Treatment Hemat

Awalnya, komunitas ini terbentuk pada 8 Desember 2016 di Kuningan Jawa Barat yang menjadi hari deklarasi dan cikal bakal berkembangnya komunitas Yamaha MT di Indonesia. Dalam komunitas ini yang tergabung adalah pengguna motor Yamaha MT, mulai dari MT25, MT09, MT07 dan MT01.

Lanjut Dudi Hilman, kegiatan yang akan dilakukan mulai dari bakti sosial, pertunjukan kesenian khas Cirebon, hiburan musik dan penampilan Amtenar Band Reagge asal Lombok.
Kegiatan ini juga akan dihadiri oleh komunitas lain seperti YRKI, IMSI, Ninja dan Harley.

Bagikan:

Mungkin Anda juga menyukai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *